Raih Nominasi Aktor Pendatang Baru Piala Maya, Berikut 4 Fakta Dewa Dayana

Puput Puji Lestari diperbarui 16 Jan 2019, 12:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Lewat film Asal Kau Bahagia, Dewa Dayana beradu akting dengan Aliando, Aurora Ribero, dan Teuku Rassya. Meski baru pertama kali berakting, namun banyak pujian yang ditujukan pada akting Dewa.

Berkat aktingnya tersebut, Dewa mendapatkan ganjaran berupa salah satu nominasi di Piala Maya. Indro Warkop turut memuji akting Dewa, yang mampu mengocok perut penonton film ini.

 

What's On Fimela
Dewa Dayana

Dewa menjadi salah satu nominator untuk kategori Pendatang Baru Terpilih. Di nominasi tersebut, Dewa harus bersaing bersama Daniel Mananta, Yoshi Sudarso, Samo Rafael, dan Fariz Alfarazi.

Ingin tahu lebih banyak tentang sosok Dewa Dayana? Simak 4 fakta Dewa Dayana berikut ini.

1. Baru Sekali Main Film

Aktor berbakat Dewa Dayana baru mengawali kariernya di dunia film Indonesia lewat film Asal Kau Bahagia. Dewa memerankan tokoh Dewa. Diceritakan ia menjadi teman Aliando. Perannya yang kocak, mampu membuat film Asal Kau Bahagia lebih berwarna.

 

2 dari 4 halaman

2. Putra Gusti Randa

Dewa Dayana

Bakat akting Dewa ternyata didapat dari orangtuanya yaitu pasangan Gusti Randa dan Nia Paramitha. Ketika muda, orangtua Dewa adalah bintang sinetron yang populer. Tak heran jika kini Dewa memiliki bakat akting yang mumpuni.

 

3 dari 4 halaman

3. Masih Kuliah

Aliando Syarief, Aurora Ribero dan Dewa Dayana di Festival Film Bandung

Tampan dan cerdas, mungkin itu bisa mewakili karakternya. Karena Dewa saat ini tercatat sebagai Mahasiswa Fakultas Ilmu Filsafat, Universitas Indonesia. Saat akting sebenarnya, dia juga tidak mengharapkan sesuatu yang berlebih.

”Mendapatkan nominasi saja saya sudah senang sekali. Saya tidak mau memikirkan apa-apa lagi. Ini pastinya menjadi pemicu semangat saya agar lebih baik lagi dalam berkarya kedepannya. Saya juga mengucapkan terimakasih kepada semua yang telah mendukung saya,” ungkapnya.

4 dari 4 halaman

4. Tak Menyangka Masuk Nominasi

Dewa Dayana

 

Dewa sendiri yang mendapatkan kabar dirinya menjadi salah satu nominasi di Piala Maya, mengaku tidak menyangka. ”Bersyukur bisa mendapatkan apresiasi yang luar biasa dari insan film Indonesia. Tapi, terus terang saya tidak menyangka dan saya juga tidak tahu kenapa saya yang masuk menjadi nominasi,” tuturnya.