NOAH dan Yovie Widianto Bakal Tampil Satu Panggung

Rizky Mulyani diperbarui 18 Agu 2019, 07:00 WIB
Bukan sekedar angan, namun ternyata keduanya memang akan bergabung dalam acara Project X, yakni rangkaian dari acara peringatan ulangtahun Berlian Entertainment yang ke-10. Acara tersebut bakal digelar di Istora Senaya, 28 September 2019 mendatang. (Daniel Kampua/Fimela.com)
Tentu bukan hal mudah menyatukan kedua musisi hebat ini. Hal tersebut diakui Dino Hamid, selaku Project & Creative Director Berlian Entertainment. Diakuinya, sampai 12 kali untuk mengajak keduanya berada di satu panggung. (Daniel Kampua/Fimela.com)
"NOAH dan Yovie Widianto akan jadi penampil utama. Sebenarnya menggabungkan mereka ini prosesnya nggak gampang. Tapi akhirnya mereka mau. Pokoknya ini konsep yang baru dan pertama di Indonesia. Secara tata panggung juga akan beda," tutur Dino. (Daniel Kampua/Fimela.com)
Mengingat NOAH baru merilis album barunya yang berjudul ‘Keterkaitan Keterikatan’, tampil di panggung Project X juga menjadi kesempatannya memperkenalkan lagu-lagu terbarunya. (Daniel Kampua/Fimela.com)
"Sekarang baru keluarin album, ini buat langkah pertama yang kita lakuin di Project X ini ada yang baru lagi. Kami punya lagu dengan beda konsep yang akan berbeda dari sebelumnya," ucap Ariel NOAH. (Daniel Kampua/Fimela.com)
Untuk konser ini, penyelenggara menyediakan tiket dalam enam kategori, yakni Bronze (Rp 250 ribu), Festival (Rp 550 ribu), Silver (Rp 750 ribu), Gold (Rp 850 ribu), Platinum (Rp 1,25 juta), dan Diamond (Rp 2,5 juta). (Daniel Kampua/Fimela.com)
Selain NOAH dan Yovie Widianto, acara tersebut juga akan menampilkan para musisi muda seperti, Rendy Pandugo, Lalauhuta, Rizky Febian, Arsy Widianto, dan Brisia Jodie. (Daniel Kampua/Fimela.com)