Raisa Penyanyi Solo Wanita Tanah Air Pertama yang Gelar Konser Tunggal di GBK

Ruben SilitongaSutikno diperbarui 23 Nov 2019, 21:00 WIB
GBK sering dijadikan tempat sebagai acara-acara besar. Beberapa musisi besar baik dalam dan luar negeri sering menggunakan stadion ini untuk menggelar konser akbar. (Adrian Putra/Fimela.com)
Perempuan kelahiran Jakarta 29 tahun silam itu menjadi penyanyi pertama yang akan menggelar konser tunggal di GBK.Hal itu dikatakan oleh CEO Juni Group, Adryanto Pratono. (Adrian Putra/Fimela.com)
“Selama ini, hanya musisi besar saja yang bisa konser di tempat itu. Mereka pun mayoritas didominasi oleh musisi pria seperti Slank, Iwan Fals dan Kantata Takwa,” kata Andryanto dalam konferensi pers yang digelar di GBK, Jakarta pada Kamis (21/11). (Adrian Putra/Fimela.com)
"Artinya, kehadiran Raisa di GBK ini tentu jadi sejarah tersendiri bagi industri musik Indonesia," lanjutnya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Konser dengan tema Raisa Live In Concert 2020 sendiri akan digelar pada 27 Juni 2020. Bagi Raisa, bisa konser di SUGBK bukan semata untuk pamer. Ia akan mengajak penggemarnya untuk bersenang senang dan membuat kenangan. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Aku mau semua yang hadir membantu aku membuat sejarah ini. Maunya mereka merasa jadi bagian dari sejarah penyanyi perempuan pertama yang konser pertama kali di stadion utama," katanya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Tiket akan dibandrol dengan harga (Rp 3,000,000), Gold (Rp 2,500,000), Silver (Rp 1,500,000), Bronze (Rp 500,000), Red (Rp 300,000), Blue (Rp 150,000), Festival A (Rp 350,000), dan Festival B (Rp 200,000). Tiket dapat di beli pada 2 Desember 2019 di website raisa2020.id. (Adrian Putra/Fimela.com)