Awalnya Cari Kesibukan, Nicholas Saputra Malah Kepincut Akting

Ruben SilitongaSutikno diperbarui 28 Apr 2020, 11:00 WIB
Hal itu diungkapkan dalam perbincangan Mira Lesmana di Instagram Miles Film, pada Senin 27 April 2020. Ia sangat terobsesi menjadi atlet lantaran aktivitas di luar ruangan yang macam-macam. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Namun sayang, impian menjadi atlet tidak terwujud lantaran ia fokus pada pendidikan. Sedangkan dalam dunia akting, Pria 36 tahun itu mengawali dari film Ada Apa Dengan Cinta. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Film yang dibintangi bersama Dian Sastrowardoyo itu melambungkan namanya. Berperan sebagai Rangga, namanya langsung masuk dalam nominasi Festival Film Indonesia 2004 untuk kategori Piala Citra untuk Pemeran Utama Pria Terbaik. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Nico yang awalnya hanya ingin mencari kesibukan di luar kegiatan akademis, mulai kepincut dunia akting. Saat itu, ia terjun akting saat duduk di SMA kelas 2. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Bintang film Aruna dan Lidahnya itu mengaku merasakan hal yang berbeda saat pertama menjalani syuting. Begitu juga ketika memperhatikan proses syuting hingga menjadi film. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Pria yang juga sempat bercita-cita menjadi pemain seksofon itu bercerita saat pertama kali syuting di daerah Karawaci. Ia telat lantaran habis mengikuti ujian terlebih dulu. Disitulah, ia mulai merasakan yang berbeda dengan dunia akting. (Bambang E Ros/Fimela.com)
"Ketika pulang dari syuting, itu adalah momen di mana, 'ah ini yang mau gue lakukan seumur hidup'," ujar Nicholas Saputra. (Bambang E Ros/Fimela.com)

Tag Terkait