Rizky Febian Cerita Saat Kondisi Sulit Hingga Minta Makan di Rumah Nenek

Ruben SilitongaSutikno diperbarui 04 Agu 2020, 06:53 WIB
Kisah pahit saat awal-awal Sule dan keluarganya merintis karier di dunia hiburan. Selain Sule yang mencari uang lewat lawakan, mantan istrinya, mendiang Lina, ibunda Rizky Febian juga membantu mencari uang menjadi sinden. (Sumber: Instagram)
Pelantun lagu Kesempurnaan Cinta itu menceritakan saat ayahnya pulang kerja hanya di bayar nasi kotak. Bahkan, terkadang tidak mendapat bayaran.(Instagram/putridelinaa)
"Dulu tuh kan mama sinden, ayah itu ya udah pekerja seni lah jadi kadang Ayah ngelawak enggak dibayar, bayar pake nasi kotak gitu," kata Rizky Febian, di podcast YouTube Deddy Corbuzier bertajuk 'RIZKY FEBIAN AAH ANYA GERALDINE', Sabtu (1/8/2020). (Youtube/ Deddy Corbuzier)
Deddy Corbuzier kaget mendengar cerita anak Sule. Rizky lantas menjelaskan, bahwa ayahnya tidak pernah menceritakan kepada siapapun. (Youtube/ Deddy Corbuzier)
"Iya (nggak dibayar), ayah mungkin nggak banyak cerita jadi ayah tuh dulu kalau manggung atau ngelawak hanya sekedar cap tempel salam aja, 'Makasih yah Le, nanti yah'. Ngelawak itu susah dan itu yang aku hargain sampai detik ini," kata Rizky lagi. (Youtube/ Deddy Corbuzier)
Hasil ngelawak yang tidak bisa diharapkan ketika itu, Sule bahkan rela meminjam uang untuk bisa makan keluarganya. Bahkan, saat tidak ada uang sama sekali, Rizky numpang makan di rumah neneknya.(sumber:YouTube/Putri Delina)
"Dulu sempet ada momen kayak kita mau makan yah kadang minjem ke tetangga atau ke saudara. Terus karena di Cimahi rumah deretan sekeluarga semua, jadi kalau mau makan yah kita ke rumah nenek, yang penting kita dapet makan aja gitu," ucap Rizky Febian. (Instagram/rizkyfbian)

Tag Terkait