Tinggalkan Kenakalan Masa Muda, Melaney Ricardo: Setelah Badan Sehat Mental Rusak

Ruben SilitongaSutikno diperbarui 11 Des 2020, 20:38 WIB
Konsumsi alkohol sudah hal yang biasa dilakukan Melaney saat masih muda. Hingga suatu ketika saat pulang clubbing, ia merasakan badannya tidak enak. Ia pun minta mantan pacaranya diantarkan ke rumah sakit. (Youtube/Daniel Mananta Network)
Dalam perjalanan, ia kaget karena melihat di lidahnya banyak busa. Tiba di rumah sakit, ia tidak bisa lagi berdiri hingga dibantu kursi roda. Ia lantas menceritakan kepada dokter yang baru saja dilakukan. (Youtube/Daniel Mananta Network)
Setelah kondisi fisiknya membaik, perempuan kelahiran Medan 40 tahun silam itu lantas mengalami masalah mental. Dihantui rasa takut dan gelisah terus menerus. (Youtube/Daniel Mananta Network)
"Tapi setelahnya badan sehat, mental rusak. Tapi aku terpaksa bergumul dengan penyakit kejiwaan lumayan lama. Jadi khawatir dan ketakutan terus menerus," kata Melaney Ricardo di kanal YouTube Daniel Mananta yang diunggah Rabu (9/12/2020). (Youtube/Daniel Mananta Network)
Meski tidak terlihat saat bekerja, Melaney mengaku sering ketakutan saat sudah kembali ke rumah. Bahkan, sering nangis tanpa alasan yang jelas. (Youtube/Daniel Mananta Network)
"Jadi begitu on stage otak lo bisa, begitu pulang ke rumah yang harusnya rileks, suara-suara itu dan semua pikiran mulai berkecamuk. Ketakutan terus," ungkap Melaney Ricardo. (Youtube/Daniel Mananta Network)
Berbagai pengobatan dilalui, namun Melaney masih tetap belum sembuh. Hingga pada akhirnya ia memasrahkan semuanya pada Tuhan. Melaney meninggalkan semua kenakalannya dan hidup menjadi lebih baik lagi. (Youtube/Daniel Mananta Network)

Tag Terkait