Hari Puisi Sedunia, 8 Artis Cantik ini Pecinta Kata-kata Puitis

Rizky Mulyani diperbarui 22 Mar 2021, 11:19 WIB
Prilly Latuconsina, salah satu perempuan pecinta puisi. Bukan sekedar menikmati, namun ia telah melahirkan karya tiga buku kumpulan puisi. Di antaranya adalah 5 Detik dan Rasa Rindu, Fatamorgana dan Ruang Tengah Ingatan. (Instagram/prillylatuconsina96)
Selanjutnya adalah Putri Marino yang juga suka berpuisi. Setiap keterangan foto yang diunggah di akun Instagramnya, istri Chicco Jerikho menuliskan puisi pendek nan indah dan disertai tagar #poempm. Bahkan ia juga pernah menerbitkan sebuah buku puisi. (Instagram/putrimarino)
Ariel Tatum, dalam akun Instagramnya juga kerap menuliskan puisi pendek nan indah. Meskipun belum ada buku yang dihasilkan, namun ia membuat tagar yang menjadi ciri khasnya, yakni #realtalks. (Instagram/arieltatum)
Seperti diketahui, Marshanda kerap dilanda masalah di kehidupannya. Ia menuangkannya dalam tulisan dengan kata-kata indah penuh makna. Meski begitu, perempuan yang akrab disapa Caca ini belum terpikir merilis sebuah buku. (Instagram/marshanda99)
Perempuan cantik bernama Rachel Amanda diketahui memang jago akting dan unggul di bidang akademis. Namun siapa sangka jika dirinya juga pandai berpuisi dan kemudian dijadikan buku berjudul "AndaiKita" pada tahun 2017 silam. (Instagram/auroramanda95)
Happy Salma juga terkenal dengan kepiawaiannya berpuisi. Tidak hanya menuliskan, namun seringkali ia membacakannya di panggung-panggung megah. Paduan kata dalam puisi dan intonasi suara kerap kali membuat orang lain terbawa suasana. (Instagram/happysalma)
Najwa Shihab juga selalu menunjukan kecintaannya terhadap puisi. Penggemar karya Joko Pinurbo ini pun selalu membuat unggahan bertagar #Minggupuisi setiap pekannya. (Instagram/najwashihab)
Pesinetron dan penyanyi Gita Sinaga pun senang dengan yang namanya berpuisi. Ia juga menggunakan media sosial dalam mengungkapkannya. Gita pun membuat akun khusus bernama @literasinagaofficial untuk menuliskan karyanya. (Instagram/gitasinaga)