6 Gaya Fashion Putri Diana yang Ikonis Sepanjang Masa

Hilda Irach diperbarui 09 Jul 2021, 08:30 WIB
Jumper merah, yang ditutupi dengan beberapa domba putih dan satu domba hitam, dipakai oleh Diana pada beberapa kesempatan, termasuk selama kunjungan ke Polo dengan Pangeran Wales pada tahun 1983. (FOTO: Instagram.com/Princesdianaa).
Tampil dengan gaya casual, outfit ini merupakan salah satu yang paling terkenal. Putri Diana mengenakan pullover Virgin Atlantic berwarna biru laut, hadiah dari Sir Richard Branson dalam perjalanan berulang kali ke gym pada pertengahan 1990-an. (FOTO: Instagram.com/Princesdianaa).
Putri Diana menjadi lebih eksperimental dengan penampilan fesyennya di tahun 1990-an. Seperti potret ini. Setelan hitam ini terdiri dari oversized blazer dengan hiasan gajah di bagian lengan. Dia juga mengenakan sabuk emas yang selaras dengan blazernya. (FOTO: Instagram.com/Princesdianaa).
Putri Diana berfoto di luar rumah pedesaannya, Highgrove, pada tahun 1986. Putri Diana memilih sepasang celana gingham pink berpinggang tinggi dan jumper fuchsia besar dengan kemeja putih di bawahnya. (FOTO: Instagram.com/Princesdianaa).
Dikenal sebagai “Gaun Balas Dendam”, gaun sutra hitam Christina Stambolian ini dikenakan Diana ke pesta musim panas Serpentine Gallery pada tahun 1994 pada malam yang sama ketika Pangeran Charles mengaku berselingkuh dengan Camilla Parker-Bowles. (FOTO: Instagram.com/Princesdianaa).