Potret Alya Rohali Temani Putrinya Ikut London Marathon, Ketemu Suami Jadi Manja

Sutikno diperbarui 19 Okt 2022, 06:53 WIB
Beberapa momen di bagikan di akun instagramnya, baik dalam potret maupun video. Alya dan putrinya terlihat kompak mengikuti marathon yang menempuh jarak 42 kilometer. Tampak sang suami juga memberikan support. [Instagram/namiradjani]
Bagi putri Alya, Namira ini merupakan pertamanya mengikuti lomba marathon. Ibu dan anak itu tampak kompak. "Alhamdulillah … done my 5th WMM sekaligus bisa nemenin @namiradjani lari di marathon pertamanya …," tulis Alya Rohali. [Instagram/namiradjani]
Alya bersyukur, meski sempat mengalami kram saat KM 30, ia berhasil sampai finis. Begitu juga putrinya yang berada di belakangnya dengan selisih waktu hanya 40 detik sampai di finis. [Instagram/namiradjani]
Namira tampak begitu semangat mengikuti London Marathon 2022. Melalui akun instagramnya, ia mengaku masih tidak menyangka bisa berhasil menyelesaikan dengan waktu 5:20:32. [Instagram/namiradjani]
Namira mengaku awal mengikuti lari yang hanya berjarak 3 KM saja merasa sangat jauh. Hal itu terjadi saat tahun 2017 silam. "Pas awal mulai lari di tahun 2017, 3K aja rasanya panjangg bgt tp sekarang udh bisa berhasil lari sejauh 42k.," tulis Namira. [Instagram/namiradjani]
Alya Rohali mendapat banyak suntikan semangat dari orang tercinta. Tampak dalam video yang dibagikan sang suami, ia terharu sambil terus berlari. Di KM 10, terlihat menghampiri sahabat dan mencium suaminya. Di KM 20, ia kembali memeluk sahabatnya. [Instagram/namiradjani]
Bahkan, saat semangat lari, ia menyempatkan menghampiri sang suami. Alya menceritakan sudah mulai kram di KM 30 tapi terus melanjutkan. Di KM 37, suami Alya mencium tangan dan pipinya untuk memberikan semangat, Alya tampak melow dan kembali semangat. "KM 37, Udah kram dari KM 30 ketemu Suami jadi manja," tulis dalam video. [Instagram/namiradjani]