Acara garage sale yang digelar di halaman rumah Ayu Ting Ting menyita perhatian masyarakat. Tampak para tetangga berbondong-bondong untuk belanja baik kerudung, pakaian atau mainan anak-anak yang semuanya di obral murah. [Youtube/Qiss You TV]
Para tetangga yang didominasi perempuan tersebut sibuk memilih-milih pakaian sesuai dengan yang diinginkan. Dari mulai kerudung, baju tidur hingga blazer. Banyak dari yang dijual bekas penyanyi dangdut itu dan hanya sekali pakai. [Youtube/Qiss You TV]
Tidak hanya pakaian, tapi juga mainan anak-anak. Tidak semua bekas, ada beberapa yang masih baru dalam plastik alias belum dibuka. Untuk mainan dijual dari harga Rp 10 ribu hingga Rp 100 ribu. Ada tiga boks besar maianan ludes dalam bazar tersebut. [Youtube/Qiss You TV]
"Qiss you, ini baru bongkar barang. Bertahun-tahun barang tak pernah dibongkar. Baru semalam dibongkar, dari jam 4 sore sampai jam 10 malam. Ini semua hasilnya kita keluarin, jualin dari Rp 20.000 hingga Rp 200.000," kata Ayu Ting Ting dilansir dari kanal Youtube-nya Qiss You TV. [Youtube/Qiss You TV]
Ayu, Ayah Rojak dan beberapa timnya tampak sibuk melayani para pembeli yang merupakan tetangga rumahnya. Bahkan, Umi Kalsum sampai suapi Ayu yang sangat bersemangat jualan. "Baju-baju saya yang masih bagus, 200 ribu aja," kata Ayu dalam pengeras suara. [Youtube/Qiss You TV]
Bagi yang sudah membeli, boleh minta selfie dengan penyanyi yang juga host ini. Perempuan seorang anak itu juga tampak ramah saat diajak selfie para pembeli. "Setiap yang beli bole foto bareng Ayu guys," tulis dalam video. [Youtube/Qiss You TV]
Ayu Ting Ting dan keluarganya sangat bersyukur karena jualannya laris. Ayu bersama ayah dan ibunya tampak menghitung hasil jualan. Sebelumnya, ayah Rojak jualan mainan mendapatkan uang Rp 1.365.000. Total semuanya mendapatkan sekitar Rp 40 juta. Uang hasil bazar tersebut akan digunakan untuk kegiatan sosial. [Youtube/Qiss You TV]