10 Gaya Musisi Tanah Air Tampil di Gala Dinner KTT ke-43 ASEAN, Andien Aisyah, Afgan hingga Rinni Wulandari

Hilda Irach diperbarui 07 Sep 2023, 19:30 WIB
Ia mengenakan atasan warna hijau neon dengan aksen bunga putih. Atasan tersebut dipadukan rok songket dengan aksen fringe yang memberi kesan playful dan modern. [Instagram/andienmusic]
Yura Yunita tampil memukau mengenakan kebaya kontemporer dengan bustier warna emas dan rok batik saat membawakan lagu “Rasa Sayange”. [Instagram/yurayunita]
Afgan turut tampil mengenakan jaket warna krem bergaya etnik. Jaket tersebut dipadukan dengan long pants warna senada dean t-shirt putih. [Youtube/Liputan 6]
Membawakan lagu "Tomorrow (A Better You Better Me)”, Teddy tampil mengenakan kaus bling-bling yang dipadu outer motif tenun. [Youtube/Liputan 6]
Penampilan Rinni Wulandari saat membawakan lagu “Dancing Queen” juga tak kalah memesona. Ia muncul dengan outer bergaya etnik yang dipadu dengan sequin turtleneck top warna pink. Penampilannya dipermanis dengan headpiece. [Instagram/rinni_w].
Aurelie sukses membuat para delegasi ikut bergoyang saat membawakan lagu “Cikini-Gondangdia” dan “No Comment”. Ia tampil memesona dengan set blazer motif songket bernuansa emas-ungu. [Youtube/Liputan 6]
Saykoji tak kalah memukau mengenakan jaket bergaya etnik-modern berwarna kuning dipadu long pants putih. [Instagram/saykoji]
Dira Sugandi membawakan lagu “Mahadaya Cinta” mengenakan long outer bergaya etnik rancangan Priyoko Oktaviano. Outer tersebut dipadukan dengan kemeja pink dan sepatu boots ungu. [Instagram/dirasugandi]
Penyanyi muda Maysha Jhuan tampil membawakan lagu “September” mengenakan atasan ungu yang dipadu korset warna senada dan rok batik warna biru. [Youtube/Liputan 6]