8 Gaya Elegan Iriana Jokowi dan Kahiyang Ayu Kenakan Busana Etnik saat Nonton JFW 2024

Hilda Irach diperbarui 25 Okt 2023, 22:57 WIB
Pagelaran busana bertajuk “Medan The Journey of Enchanting Wastra” itu menampilkan karya perancang ternama seperti Harry Hasibuan, Riki Damanik, dan Surya Abduh. Ketiganya menampilkan keindahan wastra asal Medan, yaitu kain ulos. [Fimela/Bambang E. Ros]
Penampilan Iriana Jokowi dan Kahiyang Ayu tentu tak luput perhatian. Keduanya tampil elegan mengenakan busana etnik modern. [Fimela/Bambang E. Ros]
Istri Presiden Jokowi itu mengenakan baju kurung berwarna nude dengan corak wastra yang dipadukan dengan long pants dan syal yang dililitkan di lehernya. [Fimela/Bambang E. Ros]
Tatanan rambut sanggul klasik, ditambah dengan aksesori anting mutiara menambah elegansi pada penampilan Ibu Negara tersebut. Untuk alas kaki, Iriana memilih wedges dengan strap hitam. [Fimela/Bambang E. Ros]
Di sampingnya, Kahiyang tak kalah elegan mengenakan atasan warna kuning berpotongan kebaya. Ketua Dekranasda Kota Medan itu memadukannya bersama kain wastra dengan palet natural. [Fimela/Bambang E. Ros]
Sama seperti sang ibu, Kahiyang juga menata rambutnya dengan sanggul, dengan sedikit hiasan berwarna emas. [Fimela/Bambang E. Ros]
Sementara untuk alas kaki, Istri Wali Kota Medan, Bobby Nasution itu memilih heels merah bertatahkan permata yang mencolok. [Fimela/Bambang E. Ros]