Kembali ke Manchester, Ariana Grande Kunjungi Korban Ledakan di Rumah Sakit

Rizky Mulyani diperbarui 04 Jun 2017, 00:20 WIB
Pasca ledakan di konsernya waktu itu, Ariana memang berjanji untuk kembali ke Manchester untuk menggelar konser musik dalam rangka membantu para korban. Konser itu pun akhirnya akan dilaksanakan pada tanggal 4 Juni 2017. (AFP/Bintang.com)
Melansir Hollywoodlife, Ariana ternyata sudah tiba di Manchester dan mengunjungi salah satu korban ledakan yang masih menjalankan perawatan di rumah sakit. Korban yang dikunjungi Ariana merupakan anak perempuan yang masih belia. (AFP/Bintang.com)
Seperti foto yang diunggahnya di akun Instagram, Ariana tampak sedang berusaha menghibur penggemarnya itu. Banyak hal yang dilakukan Ariana demi membahagiakan gadis mungil yang menjadi korban. (Instagram/arianagrande)
Tersiar kabar bahwa Ariana banyak melakukan hal di rumah sakit tersbut. Ia memberikan pelukan, ciuman dan berekspresi anehpada fansnya itu. Terlihat wajah keduanya tampak bahagia habiskan waktu bersama. (AFP/Bintang.com)
Kedatangan Ariana di rumah sakit tentu menjadi salah satu penyemangat korban untuk segera sembuh. Hal ini nampaknya juga mengobati keterpurukan Ariana yang tak bisa banyak berkta-kata setelah ledakan. (AFP/Bintang.com)
Lewat akun Twitternya, Ariana menyampaikan rasa sedihnya dan ketidaksanggupannya mengucapkan kata-kata. Ia pun meminta permohonan maaf karea kejadian ledakan di konesernya pada 22 Mei 2017. (AFP/Bintang.com)
Ledakan yang terjadi di Manchester memakan 22 orang meninggal dunia dan 59 orang mengalami luka-luka. Merupakan hal yang wajar jika Ariana Grande sangat terpukul karena kejadian ini. (AFP/Bintang.com)