Rano Karno Tak Menyangka DVD Si Doel The Movie Terjual Laris Manis

Rizky Mulyani diperbarui 03 Des 2018, 17:38 WIB
Sebagai pemeran utama, sekaligus sutradara, Rano Karno terkejut dengan penjualan DVD yang merupakan kerjasama antara Falcon pictures dan KFC. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
"Pada waktu pertama kali saya mendapat laporan dari Falcon, KFC order pertama 120 ribu, kemudian dalam waktu 3 hari repeat order 60 ribu, kaget saya. Berarti sudah 180 ribu," kata Rano Karno di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (30/11). (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Penjualan DVD ini tentu di luar dugaan, pasalnya selama ini seringkali adanya respons kurang positif dari masyarakat terhadap film ini. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
"Saya lebih kaget lagi setelah KFC tadi mengatakan dalam waktu belum satu bulan dia sudah hampir 100 ribu keping, ini barangkali belum pernah terjadi dalam sejarah penjualan DVD zaman-zaman DVD loh ya," tambahnya. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Rano juga mengatakan bahwa dirinya memang lah sangat terkejut dengan penjualan DVD tersebut. Mengingat selama ini film yang dijual dalam bentuk DVD tidak berjalan dengan baik. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
"Tapi belakangan yang saya tau secara real dan jujur saya katakan film-film Indonesia yang dibuat format DVD kan boleh dikatakan tidak berjalan, saya surprise jujur," Jelas Rano dengan semangat. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Sudah laris manis terjual, DVD Si Doel The Movie ini kabarnya juga akan dicetak ulang sebanyak 60 ribu keeping lagi. (Bambang E.Ros/Bintang.com)