Infeksi Pada Mata, Apa Penyebabnya?

FimelaDiterbitkan 13 Oktober 2013, 20:53 WIB

Ladies, infeksi pada mata sering kali tiba-tiba datang dan membuat mata menjadi merah atau bahkan membengkak. Banyak virus, bakteri, parasit dan jamur yang menyebar dapat dengan mudah menyerang tubuh manusia termasuk juga bagian mata nih. Penyakit mata menular ini dapat dibagi menjadi dua kategori loh. Mau tahu apa saja?

Seperti yang dilansir dalam chealth.canoe.ca kategori pertama adalah peradangan pada mata seperti konnjungtivis. Konjungtivis adalah bentuk dari peradangan konjungtiva yaitu salah satu membran pada mata. Penyakit lain adalah blepharitis pada kelopak mata, keratitis pada kornea, vitritis yaitu cairan di mata, dan neuroretinitis atau peradangan saraf optik.

Sedangkan kategori kedua diklasifikasikan menurut penyebabnya nih Ladies. Contohnya saja Sindrom Histoplasmosis Okular atau OHS yang disebabkan oleh jamur. Penyakit ini pada umumnya menyerang suplai darah retina pada permukaan belakang bagian dalam mata.

Well, penyakit mata yang paling sering terjadi adalah konjungtivis yang disebabkan noleh virus. Virusnyapun virus biasa kok Ladies. Penyakit mata yang satu ini sangat mudah menular karena penularannya pun juga sangat mudah. Misalnya lewat gagang pintu, handuk yang dipakai bersamaan dan lain sebagainya.

Biasanya, penyakit ini lebih banyak menyerang anak-anak loh. Tidak hanya virus, penyebab konjungtivis ini juga bisa dari bakteri. Konjungtifis yang disebabkan oleh bakteri Akan lebih lama masa penyembuhannya nih Ladies.

So Ladies, tetap jaga kebersihan untuk mencegah penularan ya.

Oleh: Gilang Pratiwi

(vem/rsk)
What's On Fimela