Jenis TBC bagi Penderita TBC

FimelaDiterbitkan 24 Mei 2014, 09:56 WIB

Penyakit TBC tak hanya satu jenis saja. Bagi penderita TBC, penting sekali untuk mengetahui jenis TBC. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari tersebar lusanya penyakit ini. Penting juga untuk diketahui bahwa seseorang yang terinfeksi bakteri TBC tak selalu sakit TBC.

Dilansir oleh uptodate.com, terdapat dua jenis TBC yaitu TBC Laten dan TBC Aktif. Penyakit TBC yang pertama yaitu TBC laten. Pada TBC laten, bakteri TBC berada dalam tubuh seseorang namun tak menimbukan suatu penyakit. Bagi banyak orang yang terinfeksi bakteri TBC, kekebalan tubuhnya dapat mengantisipasi bakteri tersebut. Kekebalan tubuh dapat memerangi bakteri tersebut untuk tumbuh.

Seseorang dengan TBC laten tidak merasa sakit dan tak memiliki gejala apa-apa. Seseorang dengan TBC laten tidak dapat menyebarkan bakteri TBC. Meskipun begitu, jika bakteri TBC menjadi aktif dan berkembang di dalam tubuh, seseorang yang memiliki TBC laten dapat berubah menjadi TBC aktif.

TBC aktif berkembang saat seseorang dengan TBC laten tak ditangani. TBC aktif menyerang sekitar 5 hingga 10 persen dari semua orang yang terkena TBC laten. Berbeda dengan TBC laten, seseorang dengan TBC aktif merasa sakit. Seseorang dengan penyakit ini juga mampu menyebarkan bakteri TBC ke orang lain.

Bagi seseorang yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang lemah, terutama bagi penderita HIV, resiko terkena TBC aktif lebih tinggi dari orang-orang biasa.

Oleh : Isti

 

(vem/ver)