5 Manfaat Minum Susu Sebelum Tidur, Salah Satunya Menurunkan Berat Badan

Mimi Rohmitriasih diperbarui 06 Jan 2023, 14:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Susu merupakan sumber nutrisi yang memberi banyak manfaat untuk tubuh. Konsumsi susu secara rutin dengan porsi cukup, akan membantu tubuh lebih sehat secara fisik pun psikis. Mengutip dari laman bustle.com, minum susu sebelum tidur memberikan banyak kebaikan pada tubuh. Salah satunya adalah memungkinkanmu menurunkan berat badan. 

Berikut adalah beberapa manfaat dari minum susu, khusunya minum di malam hari sebelum tidur.

What's On Fimela
2 dari 6 halaman

Tidur Makin Nyenyak

Ilustrasi tidur nyenyak/Shutterstock-Roman Kosolapov.

Manfaat pertama dari minum susu sebelum tidur adalah membuat tidur makin nyenyak. Kandungan asam amino dalam susu bermanfaat membantu memproduksi hormon serotonin melatonin dalam tubuh. Hormon ini berperan penting dalam pengelolaan jam tidur dan suasana hati. Studi yang ditulis dalam jurnal Clinical Nutrition ESPEN mengungkapkan bahwa, kebiasaan minum susu sebelum tidur bisa membuat tidur makin nyenyak. Ini juga membuat tidur makin berkualitas.

3 dari 6 halaman

Baik untuk Tulang, Gigi dan Otot

Ilustrasi Berlari Credit: pexels.com/Tina

Para ahli menemukan jika konsumsi susu sebelum tidur bermanfaat baik untuk kekuatan tulang, gigi dan otot. Kalsium dan berbagai nutrisi yang terkandung dalam susu bantu menstabilkan kesehatan tulang dan gigi. Nutrisi yang terkandung dalam susu ditemukan bisa menguatkan jaringan otot dalam tubuh. 

4 dari 6 halaman

Meningkatkan Energi dalam Tubuh

ilustrasi perempuan sehat/bbernard/Shutterstock

Buat kamu yang ingin terbangun dengan lebih bugar serta bahagia, cobalah untuk minum susu sebelum tidur. Penelitian menemukan jika nutrisi yang terkandung dalam susu mampu meningkatkan energi dalam tubuh. Ini tak hanya membuat tubuh lebih bugar, tetapi juga membuat tubuh lebih rileks.

5 dari 6 halaman

Menurunkan Risiko Penyakit Jantung

ilustrasi serangan jantung/Photo by Giulia Bertelli on Unsplash

Dari studi berjudul Association Between Dairy Consumption and Cardiovascular Disease Events, Bone Fracture and All-Cause Mortality, dijelaskan jika minum susu rendah lemak bisa menurunkan risiko penyakit jantung. Konsumsi susu segar sebelum tidur juga bermanfaat mencegah stroke, tekanan darah tinggi maupun penyakit kardiovaskular lainnya.

6 dari 6 halaman

Menurunkan Berat Badan

Ilustrasi Berat Badan Ideal Credit: pexels.com/Finn

Nutrisi yang terkandung dalam susu seperti protein, kalsium dan lemak adalah nutrisi terbaik yang dibutuhkan tubuh selama diet. Nutrisi ini mampu membantumu merasa kenyang lebih lama. Inilah yang kemudian menjadi alasan jika susu bisa bantu menurunkan berat badan. Para ahli percaya jika diet rendah kalori bisa diimbangi dengan konsumsi susu. 

Itulah sekian manfaat dari minum susu sebelum tidur. Meski memiliki banyak manfaat, minum susu tidak boleh dilakukan secara berlebihan. Konsumsi susu secara berlebihan akan meningkatkan risiko pengeroposan tulang, masalah sistem pencernaan hingga jerawat. Semoga informasi ini bermanfaat.