Resep Teh Rosella Kayu Manis

Febi Anindya Kirana diperbarui 25 Mei 2023, 12:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Bunga rosela memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, cukup diseduh atau direbus dengan air secukupnya dan digunakan sebagai teh penurun kolesterol atau darah tinggi. Rasanya yang asam segar alami membuatnya menjadi salah satu "jamu" yang disukai banyak orang. Bukan hanya warnanya cantik, tapi rasanya juga bisa diterima oleh lidah. Jika ingin lebih aromatik dan menambah khasiatnya, coba tambahkan kayu manis. Ini dia cara membuat teh rosella kayu manis yang enak dan segar.

Bahan:

  • 5-6 kuntum bunga rosella
  • 1 batang kayu manis
  • 2 buah bunga lawang
  • 350 ml air
  • madu secukupnya
What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Cara membuat:

ilustrasi teh rosella/NIKCOA/Shutterstock
  1. Rebus air, lalu masukkan bunga rosella, kayu manis dan bunga lawang.
  2. Tunggu hingga mendidih dan mengeluarkan aroma wangi. Jika airnya sudah merah pekat, angkat.
  3. Saring ke dalam gelas. Jika kurang suka rasa masam, bisa tambahkan madu secukupnya.

Sajikan hangat. Jika suka dingin, boleh tambahkan es batu.

#Breaking Boundaries