Fimela.com, Jakarta - Aktris cantik Raline Shah turut menghadiri Sundance Film Festival 2026 bersama sejumlah sineas Tanah Air. Ia menghadiri pemutaran perdana film Para Perasuk di ajang festival film internasional itu. Bergabung dengan para pemain film Para Perasuk, Raline Shah tampil stunning dalam busana bernuansa etnik layering.
"Senang sekali melihat karya sineas Indonesia mendapat sambutan sangat baik di Sundance Film Festival. Mudah-mudahan akan semakin banyak film nasional yang berbicara di forum film internasional dan mengharumkan nama bangsa," ujar Raline Shah dalam siaran pers yang diterima Fimela.com.
Penasaran seperti apa potret detail busana yang dikenakan Raline Shah?
Outfit Layering Raline Shah
Raline Shah mengenakan busana beberapa lapis sebelum akhirnya ditutup dengan blazer bernuansa etnik. Ia memadukan kemeja berkerah tinggi berwarna putih dan kemeja abu-abu di balik blazer berwarna hijau emerald.
Blazer tersebut menampilkan motif tenun dari benang gold, menjadikannya sebagai statement item untuk tampilan busana Raline Shah. Blazer tenun ini kemudian dipadu dengan rok panjang berlapis berwarna hijau dan beige. Rok tersebut juga nampak mencolok dengan laser cut yang membentuk motif mirip dengan batik Kawung.
Melengkapi busananya, Raline Shah mengenakan belt hitam yang membentuk siluet pinggang. Dipadu dengan hand bag berbahan kulit dan ankle boots berwarna hitam.
Pulasan Makeup Minimalis
Foto bareng Maudy Ayunda, penampilan Raline Shah makin terlihat kontras. Maudy Ayunda sendiri mengenakan busana bernuansa warm tone yang didominasi oleh gold rancangan desainer Biyan. Sementara Raline Shah menjadi versi cool tone dengan dominasi hijau emerald.
Raline Shah pun memulas wajahnya dengan makeup minimalis berlipstik coral yang lembut. Rambut panjangnya dibiarkan tergerai yang melengkapi penampilan khas red carpet di musim dingin.