Sukses

Beauty

Perhatikan Ini Jelang Mastectomy

Pasti ada beberapa hal yang harus dipersiapkan menjelang operasi kanker payudara. Hal ini tentunya dilakukan untuk membuat Ladies lebih siap dalam menjalani operasi. Berikut ada beberapa informasi yang mungkin akan sangat berguna.

Ucsfhealth.org menyatakan bahwa pasien yang akan menjalani operasi tidak boleh makan atau minum setelah jam 12 pada hari operasi akan dilakukan. Namun, kalau seandainya Ladies harus minum obat rutin seperti biasanya, maka diperbolehkan minum 1 atau 2 gelas saja untuk minum obat itu.

Ada satu hal lagi yang harus diingat lagi nih Ladies, jangan sampai minum aspirin atau obat sakit kepala 10 hari sebelum operasi ya. Hal ini sangat ditekankan. Apalagi untuk suplemen vitamin E, Ladies disarankan untuk tidak meminumnya sejak 2 minggu sebelum operasi.

Berikutnya, ada hal sederhana yang harusnya dipersiapkan dengan baik nih. Yaitu berhubungan dengan baju yang akan dipakai selama di rumah sakit. Agar tidak kesulitan ketika harus memakai dan melepas baju, maka usahakan untuk mempersiapkan baju yang ada kancing atau resletingnya di bagian depan.

Nah, dengan menggunakan baju yang seperti, Ladies akan merasa lebih nyaman. Persiapkan baju yang agak longgar ya, jangan yang terlalu ketat, sehingga tidak menyulitkan dan nyaman ketika dipakai.

Sepertinya sudah siap semuanya. Sekarang, pastikan Ladies pulang-pergi dari rumah sakit tidak sendirian. Apalagi sesudah operasi, tentunya beberapa anastesi masih berpengaruh. Dan hal ini akan sangat membahayakan ketika Ladies harus sendirian menyetir mobil.

Nah, itulah diantaranya yang harus diperhatikan. Semoga membantu ya.

Oleh: Septia Ningrum

(vem/tyn)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading