Sukses

Beauty

10 Manfaat Yoga Yang Perlu Anda Ketahui

Yoga pertama kali ditemukan di India ribuan tahun lalu dan sekarang menjadi olahraga populer di kalangan masyarakat. Yoga bisa menjadi salah satu alternative olahraga yang bisa anda pilih. Pada kesempatan kali ini, anda akan diajak untuk mengupas beberapa manfaat dari yoga untuk menambah wawasan seputar olahraga.

Laman weight los.com.au pernah melansir 10 manfaat yang dapat diberikan dari melakukan yoga secara rutin. Ladies bisa menyimak baik-baik 10 manfaat tersebut.

1. Meningkatkan fleksibelitas otot dan tendon. Karena olahraga yoga ini menggunakan semua bagian dari tubuh, maka tidak ada satu bagian tubuh yang tertinggal.

2. Yoga merupakan olahraga isometric yang dapat meningkatkan vitalitas tubuh.

3. Yoga dapat meningkatkan system imun yang dapat mencegah terjadinya penyakit.

4. Yoga dapat memperbaiki sirkulasi sistem pernapasan pada tubuh.

5. Bagi Ladies yang ingin melakukan diet, anda dapat melakukan yoga secara rutin karena yoga dapat menurunkan berat badan.

6. Keseimbangan otot anda akan semakin meningkat dengan melakukan yoga.

7. Yoga juga dapat meningkatkan konsentrasi dan fokus anda.

8. Jika anda mengalami stress atau khawatir berlebih, Yoga bisa menjadi jalan keluar.

9. Yoga dapat meningkatkan koneksi fisik, mental dan spiritual

10. Yoga juga dapat mempertahankan postur tubuh anda

Dengan mengetahui 10 manfaat dari yoga ini, apakah Ladies tertarik melakukan Yoga? Semua kembali lagi ke tangan Ladies.

Oleh: Ratna Komala Dewi

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading