Sukses

Beauty

Cara Mengetahui Gejala Kanker Kulit

Beberapa gejala kanker kulit ada yang terlihat secara kasat mata. Namun tidak sedikit juga yang baru bisa dilihat setelah diperiksa dengan menggunakan alat medis. Dan pastinya Anda harus ke dokter spesialis kulit dulu Ladies.

Lantas bagaimana dengan cara mengetahui gejala kanker kulit secara kasat mata Ladies?

Untuk melihat gejala adanya kanker yang menyerang kulit Anda, Anda dapat melihat dari hal berikut ini seperti yang dilangsir ulang dari www.cancercenter.com.

- Bentuk
Bentuk disini Ladies maksudnya ada benjolan pada kulit Anda tidak? Bentuknya seperti apa? Bulat? Atau datar? Ladies, kanker kulit pada umumnya ditunjukkan dengan munculnya benjolan atau bintik yang seperti tahi lalat atau kutil.

- Warna
Untuk benjolan biasanya berwarna lebih pucat jika dibandingkan dengan warna kulit di sekitarnya. Sedangkan untuk bintik yang muncul ada yang berwarna merah seperti habis digigit nyamuk dan ada juga yang berwarna hitam seperti flek hitam. Atau jika tumbuh kulit baru setelah regenerasi sel kulit biasanya muncul warna yang berbeda dari warna asli kulit Anda Ladies.

- Tekstur
Anda juga dapat melihat gejala kanker kulit dari segi teksturnya. Jika terasa kasar dan bersisik akan menimbulkan dua kemungkinan Ladies. Jika bukan salah sati dari gejala kanker kulit, bisa saja gejala penyakit gatal kulit.

Nah Ladies, sekarang Anda juga bisa mengetahui kondisi kulit Anda dari 3 hal tadi.

Oleh : Rannie

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading