Sukses

Beauty

Latihan Trisep: Cara Mengecilkan Lengan

Ladies sedang bingung atau lagi krisis kurang percaya diri akibat ukuran lengan yang cukup besar dan gempal? Atau Ladies baru saja mengalami penurunan berat badan yang cukup drastis sehingga lengan bergelambir? Bingung bagaimana cara mengecilkan lengan yang efektif nan aman?

Pada kesempatan kali ini Anda bisa menyimak salah satu jenis latihan yang tergolong ampuh dalam latihan mengecilkan lengan, yaitu latihan otot trisep.

Trisep adalah sebutan lain bagi otot lengan bagian belakang. Otot ini cukup panjang, sehingga memberi dampak yang signifikan pada ukuran lengan yang Ladies miliki sekarang.

Menurut mobogenie.com, jika Ladies ingin mengecilkan ukuran lengan, latihan yang terfokus pada otot trisep adalah latihan utama yang harus ada di daftar latihan yang Ladies pilih. Latihan ini bertujuan untuk memanjangkan otot trisep pada lengan yang besar dan kemudian mengencangkannya agar tidak kembali ke ukuran semula. Karena itulah, latihan ini biasa disebut ‘Tricep Extension’.

Untuk Ladies yang belum pernah berurusan dengan dunia fitness khususnya latihan trisep sebelumnya, gunakan barbel dengan berat 3 kg. Jika Ladies sudah terbiasa, tingkatkan beratnya menjadi 5 kg. Barbel jenis ini sangat mudah Ladies jumpai di toko peralatan olahraga. Bahkan, saat ini, bentuknya pun bermacam-macam sekaligus handy.

Step 1 Berbaring diatas matras khusus, dengan lutut tertekuk dan telapak kaki menempel matras.

Step 2Pegang barbel, angkat lengan ke atas perlahan. Tekuk lengan Ladies hingga membentuk sudut 90 derajat. Tumpuan kekuatan ada pada lengan atas yang tidak tertekuk ya, Ladies. Lakukan berulang dengan hitungan 2x8. Lakukan pada kedua tangan secara bergantian.

Oleh: Anindita Yurizqi

(vem/ver)

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading