Sukses

Entertainment

Video: Cara Nania Menjaga Kualitas Vokal

Fimela.com, Jakarta Pasang surut dalam perjalanan di dunia tarik suara diakui solois Nania memang hadir dalam kariernya. Meski demikian, ia tetap berpegang teguh untuk mempertahankan kualitasnya sebagai seorang penyanyi.

"Itu sudah pasti karena kompetitor kita banyak, nah itu musti pintar-pintar kita buat mengakali gimana biar kita nggak tersisih. Merasa tersaingi jelas, pasang surut iya, tapi kita ingin ada kualitas dan mempertahankan kualitas memang susah," ungkap Nania kepada Bintang.com, beberapa waktu lalu.

Pelantun Mendendam ini pun memiliki cara tersendiri untuk mempertahankan kualitas vokalnya. Mulai dari tidur yang cukup, minum air putih, dan minum vitamin.

"Sebenarnya aku cuma tidur cukup, tidur harus 8 jam karena kurang tidur badan semakin lama akan nagih. Ada kalanya aku hibernasi, yang seharian aku tidur. Kalau kurang tidur, biasanya suara nggak enak, suara buat nyanyi agak parau. Jadi, istirahat cukup, minum air putih, dan aku biasanya ada minum vitamin tiap kali aku nyanyi harus minum itu," tambahnya.

Nania (Wardrobe: @pofeleve, Earrings: @edgy_id, Make Up: @rezyandriati, Fotografer: Bambang E. Ros/Bintang.com, Stylist: Indah Wulansari/Bintang.com, Digital Imaging: Muhammad Iqbal Nurfajri/Bintang.com)

Sementara, Nania telah meluncurkan single terbarunya yang bertajuk Be What You Wanna Be. Lagu ini terinspirasi dari tren OOTD, dimana banyak orang yang mengunggah baju, sepatu, tas, hingga dandanan mereka.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading