Sukses

Entertainment

Profil dan Foto-foto Erling Haaland, Jagoannya Manchester City

Fimela.com, Jakarta Erling Haaland, pemain asal Norwegia ini merupakan striker andalannya Machester City. Ia juga dikenal sebagai striker yang selalu sukses menutup setiap musim dengan hasil sempurna. Di musim lalu, Erling Haaland dan skuad The Citizen berhasil memberikan tiga trofi, yakni Liga Inggris, Piala FA, dan Liga Champions. 

Tak hanya itu, Erling Haaland juga berhasil mendapat gelar top skor di dua kompetisi, yaitu Liga Inggris dan Liga Champions. Pada Liga Inggris, ia mencetak 36 gol sedangkan di Liga Champions 12 gol. 

Kemahirannya dalam bermain sepak bola tentu menarik perhatian publik. Selain itu, prestasinya juga bikin para penggemarnya selalu tak sabar menantikan pertandingan Erling Haaland selanjutnya.

Dirangkum dari berbagai sumber, pada Selasa (30/1/24), berikut profil dan foto-foto Erling Haaland.

Profil Erling Haaland

Nama Lengkap: Erling Braut Haaland

Nama Panggung: Erling Haaland

Nama Panggilan: Haaland

Tempat Lahir: Leeds, Inggris

Tanggal Lahir: 21 Juli 2000

Tinggi: 194 cm

Sebelum pindah ke Manchester City, Haaland diperebutkan oleh klub-klub besar Eropa karena selalu memberikan performa terbaiknya dalam setiap pertandingan.

Saat bergabung dengan Manchester City, kemampuannya dalam mencetak gol semakin berkembang. Bahkan, pada musim pertama di Liga Inggris sampai Liga Champions, prestasinya dalam meraih gol terus berjalan.

Agama Erling Haaland

Meski sempat membuat publik bingung karena pernah mengucapkan Alhamdulillah saat mencetak gol, tetapi ternyata Haaland memeluk agama Kristen.

Informasi ini diketahui dari postingan Instagramnya yang sedang merayakan Hari Natal 2021.

Perjalanan Karier Erling Haaland

Haaland gabung dengan klub Bryne FK, Norwegia saat usianya 15 tahun. Selama tiga musim di klub tersebut, ia berhasil mencetak 20 gol dan enam assist pada 50 pertandingan.

Di tahun 2018, Haaland memilih pindah ke klub Molde FK dan langsung memberikan 20 gol dalam 50 pertandingan. Performanya yang terus meningkat dan berkembang, berhasil menarik perhatian klub Austria, Red Bull Salzburg yang merekrutnya di tahun 2019. 

Selama debutnya di Salzburg, ia langsung meraih 29 gol dalam 27 pertandingan di musim pertama. Tak hanya itu, Haaland juga mempersembahkan hattrick untuk Salzburg saat bermain di Liga Champions UEFA.

Pemain Andalan Manchester City

Pada tahun 2020, Haaland pindah ke Borussia Dortmund. Di musim pertama, ia memberikan 41 gol dalam 45 pertandingan. Bahkan ia juga berhasil mencetak hattrick saat di Bundesliga.

Lalu, di tahun 2022 Haaland memutuskan pindah ke Manchester City dan mendapat 25 gol dalam 20 pertandingan dan memberikan empat hattrick dalam setengah musim.

Karena kemahirannya dalam bermain sepak bola dan mencetak gol, ia menjadi pemain andalan Manchester City.

Apakah Erling Haaland Pemain Terbaik?

Di puncak peringkat, Erling Haaland menduduki posisi nomor satu. Haaland menjadi salah satu akuisisi terbaik Manchester City. Bomber dari Norwegia itu seolah tak pernah berhenti mencetak gol untuk The Citizens. Berkat kepiawaiannya, Haaland berhasil membawa Manchester City meraih kesuksesan.

Haaland Idolakan Siapa?

Dalam sebuah wawancara pada tahun 2021, Haaland mengungkapkan bahwa Ronaldo merupakan panutannya, dan salah satu alasan mengapa ia memilih menjadi pesepakbola (menurut Four Four Two).

Berapa Jumlah Trofi Haaland?

Dari enam gelar liga yang dimenangkan, lima di antaranya diraih bersama PSG dan satu bersama Monaco. Haaland berhasil meraih tiga gelar liga serta tiga trofi dari kompetisi piala.

Apa Nama Julukan Haaland?

Dikenal dengan sebutan Manusia Robot, Haaland kini diberi julukan Viking oleh Rodri.

Haaland Terkenal Karena Apa?

Dikenal sebagai salah satu pemain paling unggul di dunia, ia terkenal karena kecepatan, kekuatan, posisi bermain, dan kemampuan menyelesaikan gol di dalam area penalti. Saat melakukan debutnya di Liga Utama, Haaland berhasil memecahkan rekor jumlah gol tertinggi yang pernah dicetak oleh seorang pemain dalam satu musim, mencapai 36 gol.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading