Sukses

Fashion

Pasangannya Jadi Groomsmen, Gaya Kompak Nuansa Monokrom Luna Maya, Amanda Manopo, dan Gisella Anastasia di Resepsi Ranty Maria

Fimela.com, Jakarta - Kabar bahagia datang dari pasangan selebriti Ranty Maria dan Rayn Wijaya yang resmi mengikat janji suci dalam upacara pemberkatan pernikahan pada Senin, 26 Januari 2026, di Bali. Digelar secara intim dan tertutup, pernikahan ini hanya dihadiri keluarga serta sahabat terdekat, menghadirkan suasana hangat sebagai puncak kisah cinta mereka yang telah terjalin hampir enam tahun.

Tak hanya prosesi sakralnya yang mencuri perhatian, resepsi pernikahan Ranty dan Rayn juga menjadi sorotan lewat gaya para tamu terdekat, khususnya para groomsmen beserta pasangan mereka.

Sejumlah sahabat Rayn Wijaya didapuk sebagai groomsmen, termasuk deretan aktor muda seperti Maxime Bouttier, Kenny Austin, dan Cinta Brian. Menariknya, ketiganya hadir menggandeng pasangan masing-masing yang tampil kompak dalam balutan busana bernuansa monokrom. Berikut potret gaya mereka!

Tampil Kompak Bareng Pasangan

Mendampingi Maxime Bouttier yang tampil rapi dalam setelan jas hitam klasik, Luna Maya memilih gaun hitam panjang dengan potongan sleeveless. Siluetnya yang clean dan minimalis memberi kesan elegan tanpa usaha berlebih, sebuah interpretasi monokrom yang dewasa dan timeless.

Inspirasi Baju Couple Kondangan

Sementara itu, Amanda Manopo tampil anggun mendampingi Kenny Austin. Ia memilih gaun hitam dengan detail sheer cape yang menjuntai lembut, menghadirkan sentuhan dramatis namun tetap refined. Aksen transparan tersebut memberi dimensi pada busana, membuat tampilannya standout tanpa keluar dari benang merah monokrom.

Berbeda dari dua lainnya, Gisella Anastasia yang hadir bersama Cinta Brian memilih halter dress putih dengan detail embroidery. Meski tampil lebih cerah, pilihan warna putih tetap selaras dengan palet monokrom keseluruhan. Detail bordir halus pada gaun memberi nuansa romantis yang pas untuk suasana resepsi.

Keselarasan gaya para pasangan groomsmen ini memperlihatkan bagaimana nuansa monokrom bisa diterjemahkan dalam berbagai karakter yang mulai dari sleek, dramatis, hingga romantis, tanpa kehilangan kesan kompak. Sebuah bukti bahwa dalam momen spesial, harmoni busana mampu memperkuat cerita kebahagiaan yang sedang dirayakan.

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading