Sukses

Lifestyle

7 Tips Aman Hindari Hipnotis atau Gendam Saat Mudik

Mudik sudah jadi tradisi sendiri saat lebaran. Kembali ke kampung halaman, merayakan lebaran bersama keluarga, itulah alasan umum seseorang memutuskan untuk mudik meski harus tenggelam dalam kemacetan atau berjam-jam menghabiskan waktu di jalan untuk mencapai tujuan.

Tapi buat kamu yang mudik dengan menggunakan kendaraan umum, perlu waspada dengan tindak kejahatan hipnotis dan gendam. Jangan sampai bukannya pulang ke kampung halaman dengan membawa kabar bahagia tapi malah membawa kabar duka karena menjadi korban penipuan atau perampokan di jalan.

Hipnotis, istilah ini sebenarnya merujuk pada pelaku yang menggunakan kemampuan hipnosis. Sementara hipnosis merupakan seni komunikasi untuk mempengaruhi seseorang sehingga mengubah tingkat kesadarannya, yang dicapai dengan cara menurunkan gelombang otak dari Beta menjadi Alpha dan Theta. Sedangkan gendam adalah tindak kejahatan penipuan yang menggunakan metode hipnosis yang diyakini menggunakan ilmu hitam atau sihir.

Biasanya nih korban yang sering diincar adalah wanita, remaja, seseorang yang sedang sendirian, atau yang terlihat melamun dan kurang percaya diri. Tapi nggak perlu khawatir berlebihan soal jadi korban hipnotis atau gendam. Ada 7 cara mudah dan aman untuk menghindarinya yang bisa langsung kamu lakukan.

1. Teguhkan Hatimu

Perlu diketahui, kejahatan hipnotis tak akan mempan pada orang yang menolaknya. Kenapa? Karena proses hipnotis itu  pada umumnya merupakan self-hypnosis atau mensugesti diri sendiri. Jadi teguhkan hatimu dari awal kalau tak ada rasa takut dalam dirimu agar hipnosis tak mempan padamu.

2. Berhati-Hatilah dengan Orang yang Sok Kenal

Namanya naik kendaraan umum, biasanya kita akan menjumpai banyak orang yang tak dikenal. Nah, di sini kamu harus hati-hati. Khususnya pada orang yang sok kenal dan sok dekat. Proses hipnosis itu pada dasarnya merupakan teknik komunikasi yang sangat persuasif.

3. Jangan Melamun

Jangan biarkan pikiranmu kosong atau melamun. Pikiran yang kosong membuat alam bawah sadarmu terbuka dan sangat mudah untuk dipengaruhi atau disugesti.

4. Waspada dengan Kondisi Tubuh yang Mendadak Janggal

Tubuh mendadak mengantuk, merasa pusing, mual, atau dada terasa sesak tanpa tahu sebab yang pasti? Kuatkan lagi doamu. Karena hal-hal yang tak wajar tersebut terjadi bisa karena ada seseorang yang sedang berusaha melakukan telepathic forcingpadamu.

5. Waspada Terhadap Tepukan Orang Asing

Perlu hati-hati dengan orang yang menepukmu secara tiba-tiba. Sebisa mungkin segera hindari percakapan atau obrolan yang akan terjadi. Karena saat kita sudah fokus pada kata-katanya, saat itulah sugesti sedang dilontarkan. Sebaiknya segera pindah tempat atau hindari obrolan tersebut.

6. Perintah Dirimu untuk Sadar Sepenuhnya

Saat ada hal aneh yang seakan merasuki kesadaranmu, segera perintah dirimu sendiri untuk sadar sepenuhnya. Sugesti dirimu sendiri dengan mengatakan, "Aku sadar dan benar-benar normal sepenuhnya."

7. Ajak Teman Saat Mudik

Cara nyaman untuk mudik lebih aman adalah dengan mengajak teman. Apalagi kalau kamu punya kebiasaan latah yang susah dihilangkan. Dengan punya teman, setidaknya kamu punya teman ngobrol dan pastinya bisa saling menjaga selama di perjalanan.

Tetap waspada, ya Ladies. Intinya memang harus jaga diri baik-baik selama perjalanan dan simpan barang-barang berharga di tempat yang aman. Selamat mudik!

(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading