Sukses

Lifestyle

List Persiapan Pernikahan: Hal-hal yang Biasa Dilupakan

Hampir semua orang berencana dan bermimpi tentang pernikahan impian mereka. Gaun putih, tuxedo yang keren, dan mobil mewah mengilap jadi beberapa hal yang memenuhi kepala mereka. Sayangnya, ada beberapa hal penting yang luput dari pertimbangan saat mempersiapkan pernikahan.

Beberapa di antaranya adalah hal kecil mulai dari repair kit hingga pita putih untuk mobil pengantin. Inilah beberapa hal yang biasa dilupakan dalam list persiapan pernikahan seperti dilansir wrylilt.hubpages.com:

Barang-barang yang dicetak
Barang-barang yang dicetak seperti undangan, kartu tanda terima kasih pada souvenir, kemasan souvenir, memang sering terlupakan. Undangan, misalnya. Memang, Anda tidak akan lupa membuat undangan, tapi apakah Anda yakin detail informasi pada undangan sudah Anda siapkan dengan lengkap?

Pemilihan lokasi pernikahan
Ladies, sudahkah Anda mempertimbangkan hal-hal seperti: akses untuk penyandang cacat, jumlah maksimal undangan yang dapat tertampung, standar keamanan, asuransi keselamatan, dan menu makanan khusus? Menu makanan khusus sebaiknya dihidangkan untuk para undangan yang mengidap alergi dan mereka yang vegetarian.

Pengantin dan pendamping pengantin
Hal-hal penting terkait pengantin dan para pendampingnya yang tidak boleh dilupakan antara lain: tata rias dan tata rambut, gaun yang senada, baju pengantin untuk mempelai pria (antara membeli atau meminjam), baju dalaman yang harus digunakan, sepatu yang satu tema, anting-anting, dan kalung. Sudahkah Anda memikirkan semuanya, Ladies?

Lain-lain
Beberapa hal lain yang juga wajib untuk dipertimbangkan adalah: bunga, dekorasi kursi, dekorasi meja, playlist musik, peletakan souvenir, album foto pernikahan, mobil pengantin, transportasi tamu dari luar kota, pembawa acara, sampai bridal emergency kit.

Nah, Ladies, cek kembali list persiapan pernikahan Anda dan pastikan tidak ada yang terlupakan, ya!

Oleh : Clara Marhaendra Wijaya

(vem/ver)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading