Sukses

Lifestyle

Perbedaan Tabungan dan Investasi, Apa ya?

Fimela.com, Jakarta Sering kita mendengar nasihat dan anjuran untuk selalu menabung agar cepat kaya. Menabung sering dijadikan salah satu solusi untuk lebih hemat. Selain itu ada juga anjuran untuk investasi. Hm, memangnya apa sih bedanya tabungan dan investasi?

Sebelum membahas soal tabungan dan investasi, kita coba cari tahu dulu soal simpanan. Dikutip dari buku Make It Happen: Buku Pintar Rencana Keuangan untuk Wujudkan Mimpi, simpanan pada dasarnya menyisihkan dana untuk digunakan dalam waktu dekat, dalam hitungan bulan. Simpanan umumnya terbagi menjadi dua: simpanan untuk berjaga-jaga (dana darurat) dan simpanan bulanan. Simpanan bulanan ini berkaitan dengan pengeluaran yang sudah hampir pasti dilakukan.

Apa yang Dimaksud dengan Tabungan?

Tabungan adalah hasil dari proses menabung yang ditujukan untuk keperluan beberapa tahun lagi. Pengeluarannya bisa saja tidak jadi dilakukan dan diganti dengan pengeluaran yang lain. Untuk semua tujuan keuangan yang akan dipenuhi dalam waktu 1 tahun hingga 5 tahun, kita perlu menabung.

Namun, berhemat dengan menabung saja tidak serta merta membuat kita kaya. Kenapa? Karena bila kita punya arus kas positif tapi bila hanya didiamkan di tabungan, maka inflasi bisa terus menggerus nilai uang kita.

Apa yang Dimaksud dengan Investasi?

Investasi adalah proses menyisihkan uang dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan dan kenaikan modal di masa mendatang. Untuk tujuan keuangan di atas 5 tahun, investasi bisa jadi salah satu jawaban terbaik kita.

Menurut Prita Hapsari Ghozie, ada dua alasan seseorang berinvestasi. Pertama, untuk mencari kenaikan modal yang artinya tidak mengharapkan adanya bagi hasil bulanan, tapi lebih mementingkan adanya kenaikan nilai investasi dari pertama kali memulai. Kedua, mengharapkan adanya tambahan penghasilan dari aset finansial yang secara aktif bisa memberikan bagi hasil secara berkala (bisa bulanan, 3 bulanan, atau tahunan).

 

Sekarang sudah paham dengan bedanya, bukan? Baik tabungan maupun investasi bisa kita lakukan disesuaikan dengan tujuan keuangan atau impian kita yang menyangkut dengan rencana keuangan.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading