Sukses

Lifestyle

4 Alasan Lebih Baik Memulai Karier di Perusahaan Besar

Fimela.com, Jakarta Apakah dirimu sedang bekerja di bidang pemasaran, teknik, periklanan atau industri lain? Memilih antara perusahaan startup dan perusahaan besar selalu menjadi keputusan penting. Meskipun ada manfaat dan kerugian dari kedua opsi tersebut, sebuah perusahaan besar memang menawarkan beberapa keuntungan. Berikut adalah beberapa manfaat yang didapatkan ketika dirimu memulai karier di perusahaan besar.

Belajar dari Para Ahli

Perusahaan besar sering dijalankan oleh para ahli dibidangnya. Jika ingin belajar dengan baik, kadang-kadang kita harus bekerja untuk salah satu divisi. Selain itu, bekerja di perusahaan yang lebih besar akan memberikan kesempatan untuk belajar dari beberapa ilmu yang mungkin perlu dirimu ketahui.

Berkembang di Bawah Tekanan

Bekerja di perusahaan besar seringkali menghasilkan banyak tanggung jawab. Tugasmu akan semakin banyak ketika bekerja di perusahaan besar. Namun, bekerja di bawah tekanan juga memberimu kesempatan melatih mentalmu dan fisikmu.

Menikmati Kesempatan untuk Tumbuh

Perusahaan-perusahaan besar dipenuhi dengan berbagai departemen dan divisi yang banyak. Ini memungkinkanmu untuk tumbuh dan berkembang di dalamnya. Jika dirimu memulai karier di sebuah perusahaan startup mungkin ada sedikit ruang untuk maju dalam waktu dekat.

Temukan Bidang yang Sesuai

Ketika bekerja di suatu bidang atau divisi yang masih baru bagimu, mungkin ini akan membuatmu bingung. Bekerja di perusahaan besar memungkinkanmu untuk mengeksplorasi berbagai posisi yang tersedia. Bekerja untuk perusahaan besar mungkin juga membuatmu merasa stres, tetapi memberikan beberapa manfaat dibandingkan bekerja untuk startup.

Bekerja di perusahaan besar memang memberikanmu begitu banyak tanggung jawab dan tekanan yang berat. Ketika memutuskan untuk bekerja di perusahaan yang lebih besar, ada baiknya untuk siap mental.

Cek Video di Bawah Ini

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading