Sukses

Lifestyle

Arti Lambang Zodiak Gemini secara Astrologi

Fimela.com, Jakarta Tidak semua orang tertarik atau bahkan hafal dengan lambang setiap zodiak. Umumnya orang hafal dengan lambang zodiaknya masing-masing. Meski demikian tidak banyak yang tahu apa arti lambang zodiak itu sendiri. Untuk zodiak Gemini misalnya, apa arti lambang zodiak Gemini?

Lambang zodiak Gemini adalah Twin, artinya adalah dua orang kembar, yang diyakini sebagai Castor dan Pollux dalam mitologi Yunani. Keduanya dikenal sebagai Great Twins. Pollux adalah putra Zeus, sedangkan Castor adalah putra Tyndareus.

Lambang Zodiak Gemini

Diketahui, Castor adalah seorang manusia dan ketika ia meninggal, Pollux memohon kepada ayahnya Zeus untuk memberikan Castor keabadian. Zeus memberinya keabadian dan menyatukan mereka bersama di surga. Karena kisah inilah, keduanya diabadikan menjadi rasi bintang.

Dalam astrologi, Gemini adalah tanda zodiak ketiga yang ditandai dengan tanggal 21 Mei hingga 21 Juni. Orang-orang yang lahir di tanggal tersebut secara otomatis memiliki zodiak Gemini. Gemini juga memiliki hieroglif atau tulisan Mesir di zaman purbakala berupa tanda garis vertikal melengkung ke luar dengan dua garis horizontal di atas dan bawah yang merupakan simbol dari Twin itu sendiri.

Jadi, itu dia arti lambang zodiak Gemini.

#Women for Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading