Sukses

Lifestyle

4 Inspirasi Prewedding dari Artis Muda yang Baru Saja Melangsungkan Pernikahan

Fimela.com, Jakarta Sahabat Fimela sedang mempersiapkan pernikahan? Prewedding menjadi salah satu hal yang tidak boleh terlewat, loh! Merencanakan foto prewedding menjadi salah satu momen penting bagi pasangan yang hendak menikah. Pasangan muda sering kali mencari inspirasi dari gaya dan konsep yang digunakan oleh selebriti terkenal, terutama para artis muda yang baru saja melangsungkan pernikahan. 

Sadarkah kamu akhir-akhir para artis muda serentak memulai kehidupan baru mereka. Mereka membagikan momen bahagia itu lengkap dengan prewedding hingga resepsi. Konsep prewedding yang mereka usung bisa menjadi tren baru dalam dunia fotografi prewedding karena memadukan kreativitas, gaya hidup modern, dan sentuhan romantis. Jika kamu sedang mencari ide untuk sesi prewedding, berikut beberapa inspirasi dari artis muda yang baru saja menikah dan mungkin bisa kamu terapkan.

 

1. Beby Tsabina

Gaya Romantis Casual ala Beby Tsabina dan suaminya menarik untuk diikuti. Diketahui Beby sejak dulu menyukai k-entertainment, sehingga tak heran jika Korea Selatan dipilih sebagai salah satu latar prewedding mereka. Bak pasangan romantis yang sedang berkencan santai dan memakai outift couple, mereka berfoto dengan senyum bahagia. Uniknya, mereka memilih berfoto di salah satu rel kereta api negeri ginseng itu.

2. Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad

 Prewedding dengan clean look ala aktris cantik Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad ini simple namun meninggalkan kesan elegant. Berpadu dengan outfit putih selaras, mereka berpose indah bak pasangan yang keluar dari foto majalah. Untuk kamu yang tidak menyukai foto outdoor, konsep ini wajib banget di coba!

3.  Shasa Zhania

 Shasa Zhania terkenal dengan kegemarannya mengkonsep segala hal, termasuk acara pernikahannya. Untuk prewedding pun ia memilih konsep layaknya first date menyenangkan yang ia lakukan dengan pasangannya, Gio. Sebagai swifties garis keras, ia memilih dress yang digunakan Taylor Swift di MV Willow. Dengan pose gaya se-natural mungkin, shasa memilih latar di National Art Gallery Singapore. Sahabat Fimela tertarik mengikuti jejak si cewe riang satu ini?

4. Clarissa Putri

Tak ketinggal beauty creator, Clarissa Putri juga mengunggah moment preweddingnya berkonsep hitam putih yang dipadukan dengan outif modern. Bagi kamu yang menyukai style minimalist dan monokrom, inspirasi ini cocok sekali untuk dicoba, bukan?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading