Sukses

Parenting

Temukan G-spot Anda Dengan 3 Posisi Bercinta Ini

Banyak pasangan yang tidak percaya dengan adanya area G-spot pada wanita. Mungkin karena mereka tidak berhasil menemukannya karena posisi yang tidak tepat dan cara manual yang kurang jitu. Nah, berikut ini ada 3 posisi jitu agar G-Spot terstimulasi dengan tepat, menurut askmen.com.

- Dari belakang
Posisi penetrasi dari belakang dapat menjadi cara ampuh untuk menemukan G-Spot Anda, Ladies. Cobalah posisi spooning, doggie style atau frog style. Dengan penetrasi dari belakang seperti ini, Mr.P dapat mengeksplorasi Ms.V dengan lebih leluasa dan mungkin bisa menyentuh dindin terdalam rahim. Yang paling disarankan diantara ketiga posisi di atas adalah posisi spooning karena dalam posisi ini Anda berdua bisa sama-sama merilekskan badan di atas ranjang. Minta pasangan untuk menstimulasi pada klitoris agar orgasme yang didapat bisa berlipat ganda.

- Woman on top
Posisi ini memang sangat menyenangkan bagi wanita karena posisi ini memberikan kontrol penuh untuk mengatur kedalaman Mr.P saat masuk ke Ms.V. Nah, dengan begini Anda bisa mengarahkan Mr. P untuk menyentuh bagian-bagian sensitive di liang Ms.V Anda. Pencarian G-Spot menjadi lebih mudah, kan?

- Kaki diangkat
Mulailah dengan gaya misionaris seperti biasanya, lalu perlahan angkat dan buka kedua kaki Anda dan biarkan pasangan menopang keduanya di bahu ataupun memegangnya di dada. Dengan posisi ini otot-otot Ms.V akan terasa lebih ketat dan Mr.P akan lebih terasa menggesek dinding Ms.V, sehingga kemungkinan untuk tersentuhnya G-Spot lebih besar.

Oleh: Mazhi

(vem/rsk)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading