Hari Raya Idul Fitri merupakan momen yang paling dinanti untuk berkumpul dengan keluarga. Namun sayangnya keluarga Julia Perez tak bisa lagi merasakan lebaran dengan keluarga yang lengkap. (Adrian Putra/Bintang.com)
Belum genap 40 hari artis serba bisa yang akrab disapa Jupe ini meninggal dunia. Hal ini tentu membuat keluarganya sangat bersedih, terlebih kepergian Jupe ini tepat di bulan Ramadan, beberapa minggu sebelum lebaran. (Adrian Putra/Bintang.com)
Seperti tak ingin larut dalam kesedihan, di hari pertama lebaran keluarga mengunjungi makam Jupe yang berlokasi di TPU Pondok Ranggon, Cibubur, Jakarta timur. Kesedihan masih menyelimuti mereka sampai saat ini. (Adrian Putra/Bintang.com)
Terutama sang ibunda, Sri Wulansih yang seperti biasanya tidak bisa menahan air mata yang jatuh karena masih bersedih dengan kepergian putri sulungnya itu. Sri didampingi suami dan kedua putrinya, Anggia dan Della. (Adrian Putra/Bintang.com)
Sammy, ayah tiri Jupe yang juga datang ke makam, memanggil nama Jupe dan mengajak semua yang turut hadir untuk membacakan doa bersama di tepi pusara. (Adrian Putra/Bintang.com)
"Mbak Yuli. Keluarga kesini lagi. Yuk kita bacain Al Fatihah dulu ya," ajak Sammy, ayah tiri Julia Perez di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur, Minggu (25/6). (Adrian Putra/Bintang.com)
Bagi keluarga, ini merupakan lebaran pertama tanpa kehadiran Jupe. Sebagai adik, Della tentu punya kenangan dengan sang kakak ketika lebaran di tahun-tahun sebelumnya. Salah satunya adalah main petasan saat malam Takbiran. (Adrian Putra/Bintang.com)
Febby Rastanty membagikan foto dirinya berlibur ke Melbourne, Australia. Kali ini ia pun bertemu Jessica Mila yang juga sedang liburan keluarga ke negara tersebut. Lalu bagaimana penampilan kedua bestie ini? Yuk intip
Kampanye Spring/Summer 2026 dari Prada hadir dengan pendekatan yang jauh dari kata konvensional. Di bawah arahan kreatif Miuccia Prada dan Raf Simons, Prada mengajak publik untuk meninjau ulang makna sebuah kampanye mode. bukan sekadar alat promosi, melainkan medium seni yang mengajak kita berpikir.
Pulang liburan akhir tahun, Nagita Slavina pun kembali beraktivitas di tanah air. Terbaru, Nagita pun tampil berbeda saat mendampingi suaminya, Raffi Ahmad. Intip tampilannya.
Putra dari Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, resmi mempersunting kekasih hatinya, Patricia Schuldtz pada (11/1/25). Resepsi pun dihadiri beberapa artis Indonesia. Siapa saja mereka? Yuk intip
Momen Golden Globes tahun ini menjadi panggung penting bagi Dior, yang untuk pertama kalinya menampilkan gaun haute couture rancangan Jonathan Anderson. Debut ini langsung mencuri perhatian lewat siluet klasik nan modern, palet elegan, serta detail couture yang halus, dipakai deretan selebritas lintas generasi.