Kabar bahagia baru saja dibagikan Rizal Armada. Melalui unggahan foto, bersama anak dan istrinya, ia mengabarkan tengah menanti anak kedua. Monica Imas tengah hamil muda. (Instagram/rizalarmada)
Dalam foto yang dibagikan beberapa hari lalu itu, sang istri memegang hasil USG. Rizal pun berharap doa terbaik untuk keluarga dan semuanya. (Instagram/rizalarmada)
"Komplit foto berempat walau Si ‘Adek’ masih dalam bentuk foto 2D USG minggu ke 6. Doain ya Gaes, Abang Kakak, Om Tante, Mas Mbak, Pakde Bude, dan semua Uncle Onti online semua," tulis rizalarmada. (Instagram/monicaimas)
Selain memohon doa yang baik-baik untuk istri dan anak yang masih dalam kandungan, Rizal berdoa untuk anaknya yang masih dalam kandungan bisa menjadi salah satu penghafal Al Quran dalam kelurganya. (Instagram/monicaimas)
"Semoga ‘Adek’ dan Mama G @monicaimas sehat-sehat terus selama masa kehamilan ini. Mohon doa nya juga buat kami sekeluarga. Semoga Allah takdirkan kami menjadi keluarga yang memiliki anak cucu keturunan para penghafal Qur’an," lanjutnya. (Instagram/monicaimas)
Bukan kali pertama Rizal membagikan kabar bahagia tersebut. Sebelumnya, dalam foto saat di panggung bersama istri dan anaknya, ia mengabarkan bahwa istrinya tengah hamil. (Instagram/monicaimas)
"Berkah Ramadhan Terbaik dan efek #dirumahaja Saya dan Istri @monicaimas kembali mendapatkan amanah dari Allah, dan buat kami ini adalah. HADIAH TERBAIK, DI HARI BAIK DAN BULAN BAIK DENGAN KEADAAN TERBAIK," tulisnya dalam keterangan foto yang dibagikan pada 22 Mei silam. (Instagram/monicaimas)
Sekedar informasi, Rizal Armada menikah dengan Monica Imas pada Juni 2018. Pasangan yang kerap tampil romantis itu dikaruniai anak pertama pada 23 Agustus 2019 yang diberi nama Ghanie Al Fatih Putra Pradana. (Instagram/monicaimas)
Febby Rastanty membagikan foto dirinya berlibur ke Melbourne, Australia. Kali ini ia pun bertemu Jessica Mila yang juga sedang liburan keluarga ke negara tersebut. Lalu bagaimana penampilan kedua bestie ini? Yuk intip
Kampanye Spring/Summer 2026 dari Prada hadir dengan pendekatan yang jauh dari kata konvensional. Di bawah arahan kreatif Miuccia Prada dan Raf Simons, Prada mengajak publik untuk meninjau ulang makna sebuah kampanye mode. bukan sekadar alat promosi, melainkan medium seni yang mengajak kita berpikir.
Pulang liburan akhir tahun, Nagita Slavina pun kembali beraktivitas di tanah air. Terbaru, Nagita pun tampil berbeda saat mendampingi suaminya, Raffi Ahmad. Intip tampilannya.
Putra dari Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, resmi mempersunting kekasih hatinya, Patricia Schuldtz pada (11/1/25). Resepsi pun dihadiri beberapa artis Indonesia. Siapa saja mereka? Yuk intip
Momen Golden Globes tahun ini menjadi panggung penting bagi Dior, yang untuk pertama kalinya menampilkan gaun haute couture rancangan Jonathan Anderson. Debut ini langsung mencuri perhatian lewat siluet klasik nan modern, palet elegan, serta detail couture yang halus, dipakai deretan selebritas lintas generasi.