Ariel NOAH dan Bunga Citra Lestari jadi salah satu penampil ditunggu di hari ketiga perhelatan BNI Java Jazz Festival 2023. Mereka tampil berduet di BNI Hall yang ada di arena JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. [Foto/Adrian Utama Putra]
Di atas panggung, Ariel dan BCL tak sungkan umbar kemesraan. Keduanya berkolaborasi membawakan satu lagu berjudul Something Stupid. [Foto/Adrian Utama Putra]
Tampil berduet membawakan lagu yang diringi musik jazz, mereka berdua tampak menikmati penampilannya. Bahkan, ada momen ketika Ariel dan BCL asik menunjukkan sebuah koreografi sederhana. [Foto/Adrian Utama Putra]
Tak hanya menari, Ariel dan BCL menunjukkan aksi romantis yang menghebohkan penonton. Hal itu terjadi saat mereka meniru sebuah pose ikonik yang ada di film Titanic. [Foto/Adrian Utama Putra]
Momen saat Ariel dan BCL meniru pose Jack dan Rose di salah satu adegan film Titanic. Melihat aksi tersebut, penonton pun kembali bergemuruh. [Foto/Adrian Utama Putra]
Meski berlangsung singkat, kolaborasi Ariel dan BCL sepertinya amat berkesan bagi penonton. Selain harmonisasi suara, kemesraan yang diperlihatkan keduanya pun sangat mencuri perhatian. [Foto/Adrian Utama Putra]
Putra dari Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, resmi mempersunting kekasih hatinya, Patricia Schuldtz pada (11/1/25). Resepsi pun dihadiri beberapa artis Indonesia. Siapa saja mereka? Yuk intip
Momen Golden Globes tahun ini menjadi panggung penting bagi Dior, yang untuk pertama kalinya menampilkan gaun haute couture rancangan Jonathan Anderson. Debut ini langsung mencuri perhatian lewat siluet klasik nan modern, palet elegan, serta detail couture yang halus, dipakai deretan selebritas lintas generasi.
Mengawali tahun 2026, Nikita Willy memilih untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan menjalankan umrah. Lalu bagaimana penampilannya saat umrah? Yuk intip
Pada tahun 2026, COCO CRUSH kembali dengan kampanye film baru, yang menghadirkan kembali nuansa pertemuan melalui permainan Hide and Seek yang penuh semangat.
Liburan akhir tahun 2025, beberapa publik figure memilih winter trip dengan bermain ski di negara pilihan. Tampilan mereka stunning dengan jaket super tebal, siapa saja mereka? Yuk intip