Azizah Salsha terlihat hadir mengenakan long dress hitam yang dipadukan jersey Timnas Indonesia warna merah dengan nomor punggung 12 milik suaminya, Pratama Arhan. [IG/@dewivinandita]
Istri Egy Maulana Vikri, Adiba Khanza juga turut hadir mengenakan jersey dengan nomor punggung 10 milik sang suami. Jersey tersebut ia padukan dengan pashmina, cardigan, dan celana kulot serba hitam. [IG/@dewivinandita]
Zahra Khansa, wanita yang disebut-sebut kekasih pesepakbola Sananta ini juga terlihat hadir mengenakan dress hitam dengan pashmina transparan warna krem sebagai luaran. [IG/@dewivinandita]
Dikabarkan dekat dengan Marselino Ferdinan, Nadia Raysa turut hadir mengenakan kemeja putih yang dipadukan celana jeans dan belt cokelat. [IG/@dewivinandita]
Kekasih Shayne Pattynama yang berdarah Afghanistan juga turut hadir mendukung sang kekasih di Qatar. Ia mengenakan jersey Timnas Indonesia milik sang kekasih dengan nomor punggung 20. [IG/@x.m.m.8]
6 Adu Gaya WAGs Timnas Indonesia Nonton Piala Asia 2023, Azizah Salsha-Adiba Khanza Kompak Pakai Jersey Suami
Timnas Indonesia telah merampungkan laga terakhir Grup D Piala Asia 2023 melawan Jepang dengan skor 3-1 pada Rabu (24/1). Dalam pertandingan yang dilaksanakan di Qatar ini, terlihat para istri dan kekasih atau WAGs para pesepakbola yang turut mendukung pasangan mereka. Dari Azizah Salsha hingga Adiba Khanza, berikut potret adu gaya mereka.
Editor:
Hilda Irach
Azizah Salsha merupakan putri dari seorang pengusaha manufaktur dan politikus Partai Gerindra yang menjabat anggota DPR-RI, Andre Rosiade
Mahalini baru saja mengunggah beberapa foto dirinya dengan ootd bergata office look stylish. Ia pun mengenakan dasi sesuai tren beberapa belakangan ini. Intip tampilannya
Perayaan Natal menjadi momen istimewa bagi banyak selebritas Tanah Air untuk berkumpul dan menikmati waktu bersama keluarga tercinta. Berikut beberapa selebritis tanah air rayakan Natal 2025 bersama keluarga. Siapa saja mereka? Yuk intip
Natal identik dengan pohon natal yang memiliki hiasan meriah. Beberapa selebritis Korea Selatan pun mengunggah foto dirinya bersama pohon natal tersebut. Siapa saja dan bagaimana penampilan mereka? Yuk intip