3 Alasan Kenapa Boxing Bagus Buat Cewek

Karla Farhana diperbarui 19 Mar 2018, 10:26 WIB

Fimela.com, Jakarta Ada banyak olahraga yang baik untuk kesehatan cewek. Mulai dari yoga, pilates, senam irama, aerobik, dan lainnya. Tapi jangan salah, olahraga lain yang terkesan lebih berat dan keras juga cocok untuk kaum Hawa, lho! 

Salah satunya boxing. Mungkin, untuk sebagian orang awam, olahraga ini terlalu 'kasar' dan memang identik sebagai olahraga cowok. 

Tapi siapa sangka kalau boxing ini justru bagus banget buat kesehatan cewek. Bukan cuma untuk menguatkan otot, tapi juga bisa untuk diet, lho!

Nah, selain sangat efektif membakar lemak, boxing juga punya banyak kegunaan buat kesehatan cewek. Dilansir dari Women's Health Magazine Australia, ada 3 alasan kenapa kamu harus coba olahraga ini. 

1. Lebih Asyik

Kamu yang ingin menguruskan badan atau menurunkan berat badan biasanya memilih untuk jogging di treadmill. Tapi, olahraga ini monoton dan bikin kamu bosan. Capek plus bosan bakal bikin kamu ogah-ogahan untuk olahraga. Nah, kalau boxing ini olahraga yang dinamis. Kamu nggak akan pernah bosan. 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Semua Badan Bergerak

Ilustrasi sarung tinju

Tanggung rasanya kalau kamu yang baru ngegym memilih olahraga dan gerakan yang melatih otot-otot tertentu. Soalnya, kamu yang pemula sepertinya lebih cocok untuk memilih olahraga yang full body workout. 

Nah, boxing ini nggak diragukan lagi melatih seluruh bagian tubuhmu. Mulai dari lengan, bahu, punggung, perut, paha, dan juga pinggul. Makanya, ini olahraga yang bagus buat cewek. Apa lagi yang masih pemula. 

3 dari 3 halaman

Knock Out Your Stress!

Sarung tinju dan hand wraps yang digunakan untuk berlatih oleh petinju asal Thailand di Arena Hall D PRJ, Kemayoran, Jakarta, Minggu (11/2/2018). Tim tinju Thailand menjadi salah satu kekuatan yang perlu di waspadai Indonesia. (Bola.com/Nick Hanoatubun)

Yoga bukan satu-satunya olahraga penghilang stres. Dengan melakukan boxing kamu juga bisa mengeluarkan semua emosi yang selama ini tertahan. 

Kamu marah, kamu sedih, semuanya bisa kamu keluarkan dengan punching the bag. Selain itu, usai melakukan high intensity bpxing session, kamu akan merasa lebih tangguh. Bukan cuma segar, tapi lega dan merasa lebih baik.