Manfaat mengejutkan kaktus untuk perawatan kulit

Annissa Wulan diperbarui 05 Okt 2018, 10:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Kaktus dikenal sebagai tanaman hias untuk memperindah ruangan di rumah. Ternyata selain itu, kaktus juga memiliki kandungan yang baik untuk perawatan kulit. Kaktus dapat dijadikan kandungan dalam produk perawatan kulit untuk memberikan hidrasi yang dibutuhkan.

Tidak heran, mengingat kaktus dapat tumbuh di lingkungan yang panas dan kering karena kemampuannya untuk menyimpan air. Kolagen dalam tanaman kaktus dapat membantu kulit, terutama area di bawah mata untuk menahan air, meningkatkan elastisitas, dan mempromosikan sel kulit yang lebih sehat untuk perawatan kulit awet muda.

Tidak hanya itu, kaktus juga merupakan tanaman yang kaya akan kandungan vitamin E dan flavonoid, asam lemak esensial yang memberikan manfaat bergizi, sekaligus menyegarkan bagi kulit. Kaktus sebagai perawatan kulit juga dapat meredakan peradangan, karena kandungan antioksidannya, seperti dilansir dari stylecaster.com, Rabu (3/10/2018).

 

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Produk dengan kandungan kaktus sangat baik digunakan ketika cuaca dingin

Perawatan kulit. Sumber foto: unsplash.com/Rafaella Mendes Diniz.

Lain waktu ketika kulit terasa sangat kering, beralihlah pada produk perawatan kulit yang mengandung kaktus. Cuaca dingin membuat air di kulit menguap lebih cepat, membuat kulit terasa kering, kencang, dan bersisik.

Atau carilah produk perawatan kulit yang mengandung minyak buah pir dan minyak biji ara. Beberapa kandungan tersebut dapat mengunci hidrasi dan kelembapan pada kulit lebih lama.