Vemale.com - Berbeda dengan kaum wanita yang mungkin langsung meraih gagang telepon untuk menelepon sahabat terdekat atau melaju ke rumah teman karib....dan langsung menumpah-ruahkan segala unek-unek di hati.
Namun, ternyata ada juga saat di mana seorang wanita 'masuk gua'. Wanita yang populer dengan kecerewetannya bisa juga masuk dalam 'gua silent'.
Yaa, ada kalanya, saat menghadapi masalah yang berat dan biasanya berkepanjangan atau tak terselesaikan, kaum wanita tiba-tiba jadi diam dan menarik diri. Entah bagaimana, hanya ingin diam saja.
Wanita sulit dipahami, kata kaum pria. Jangankan kaum pria, kita sendiri sebagai wanita, terkadang juga kesulitan dalam memahami diri kita sendiri.
Oleh sebab itu, kita perlu waktu. Waktu adalah sahabat terbaik bagi wanita. Mungkin kita tak memahami apa-apa yang terjadi sekarang. Perasaan apa yang kita miliki saat ini. Namun, dalam jurang yang namanya waktu itulah, kita akan menemukan jawaban yang kita butuhkan untuk mendefinisikan apa yang sebenarnya terjadi pada kita.
Saat Anda merasa tak tahu lagi apa yang harus Anda lakukan, ada baiknya Anda mengambil waktu sendiri untuk merenung dan menenangkan diri.
Jika Anda merasa kewalahan menghadapi tanggung jawab rumah tangga atau anak-anak yang susah diatur, ambillah waktu sejenak untuk relaksasi.
Pergilah ke spa, manjakan diri Anda. Pergilah tidur. Pergilah ke taman (jangan ke mall, hal ini akan membawa Anda masuk dalam sindrom pemborosan, kita bahas yang satu ini lain kali yah). Berdoalah. Lakukan apapun yang dapat membuat Anda relaks.
Titipkan anak-anak pada ibu atau keluarga Anda. Tinggalkan sejenak segala rutinitas yang menjenuhkan, dan ambillah waktu untuk diri Anda sendiri.
Tidak perlu merasa bersalah. Hal ini adalah kebutuhan setiap wanita. Ingat, setangguh-tangguhnya Anda sebagai wanita, Anda tetaplah manusia biasa, Anda bukan robot.
Justru dengan mengambil momen 'masuk gua' tersebut akan menjadikan Anda tidak hanya merasa lebih baik, namun juga lebih produktif.
Anda pun tidak akan uring-uringan lagi dalam menghadapi suami anak-anak, maupun tanggung jawab lainnya. Ready to recharge yourself?! (vem/meg)
What's On Fimela
powered by