Let’s Have a Green Holiday

Fimela diperbarui 04 Agu 2012, 12:00 WIB

Waktu liburan yang menyenangkan akhirnya datang! Tapi saat bepergian jangan lupa untuk stay green ya honey, berikut beberapa hal yang harus diperhatikan.

1. Cek Alat Elektronik.

Walau terlihat sepele, tapi mengecek ulang seluruh peralatan elektronik sebelum Anda tinggalkan berlibur sangat penting. Jangan biarkan charger laptop atau ponsel Anda terpasang begitu saja padahal sedang tidak digunakan. Peralatan lain seperti televisi atau DVD player juga harus dalam kondisi mati, karena jika dibiarkan stand by maka konsumsi listrik tetap berjalan.

2. Bawa Tumbler dan Kotak Makan.

Sekarang banyak sekali varian tumbler dan kotak makan yang cantik. Selain stylish, Anda juga dapat mengurangi produksi stereofoam dan plastik bekas makanan. Lagipula makanan yang ditempatkan dalam kemasan plastik atau stereofoam juga tidak baik untuk kesehatan, karena mengandung beberapa zat kimia yang berbahaya.

3. Pilih Makanan Organik.

Meski sedang berlibur, bukan berarti Anda makan sembarangan kan? Tidak semua makanan sehat memiliki rasa yang kurang enak. Mulai sekarang yuk mulai makan makanan organik. Selain lebih sehat, makanan organik juga dapat membantu menjaga lingkungan karena tidak mengandung pestisida yang dapat merusak lingkungan. Makanan organik juga sehat jadi Anda tetap tampil fabulous saat berlibur.

4. Bawa Eco Bag. 

Cosmo mengerti, namanya wanita pasti sulit untuk memisahkan liburan dan belanja. Nah, biasakan untuk membawa eco bag yang mudah dilipat. Dengan berbagai desain menarik dan stylish, ini bisa jadi pilihan tepat untuk mengganti kantong plastik dan kantongan belanja Anda.

5. Take a Walk.

Pergi bersama teman memang sangat fun. Tapi jika jarak tempuhnya cukup dekat, tidak ada salahnya untuk berjalan kaki kan? Polusi udara di Indonesia cukup tinggi, jika dibiarkan bisa sangat mengganggu kesehatan. Jadi usahakan untuk lebih banyak jalan kaki atau bersepeda yuk. Lingkungan lebih asri, badan juga tetap sehat dan bugar!

Source: Cosmopolitan, edisi Juni 2012, halaman 186

(vem/tik)
What's On Fimela

Tag Terkait