Jika Anda berkunjung ke Yogyakarta, ini adalah salah satu tempat yang wajib Anda kunjungi. Terletak di Jl. Jend A. Yani, Kawasan Malioboro, Yogyakarta, berbagai keperluan sehari dapat kita temukan di sini, dan yang paling terkenal dari Pasar Beringharjo adalah koleksi Batiknya.
Sebagai sentra pasar batik terbesar di Yogjakarta, Beringharjo adalah tempat terbaik karena koleksi batiknya lengkap. Mulai batik kain maupun sudah jadi pakaian, bahan katun hingga sutra, mulai yang murah sampai yang mahal tersedia di pasar ini.
Tak cuma batik, penjual souvenir atau barang untuk oleh-oleh yang dapat dibeli dalam jumlah grosir / lusinan sehingga harganya bisa lebih murah, juga ada di sini. Di tempat ini pula banyak ditawarkan aneka imitasi perhiasan dan perlengkapan pengantin. Tak ketinggalan Anda bisa berburu aneka barang antik.
(vem/)