Adult Onset Asthma

Fimela diperbarui 11 Jul 2013, 17:25 WIB

Kalau sudah ada yang namanya Child Onset Asthma untuk asma yang diderita dari masa kanak-kanak, ternyata ada lagi jenis asma yang lain. Ya, inilah asma yang diderita sejak penderitanya sudah dalam usia dewasa.

Nama dari jenis asma ini adalah Adult Onset Asthma. Menurut medicalnewstoday.com, memang asma jenis ini diderita oleh orang yang sudah beranjak dewasa. Malah mendekati kata dewasa karena penderitanya hampir berumur 20 tahun.

Nah, perlu Anda ketahui juga bagi para wanita Indonesia, bahwa ternyata penderita ini ternyata lebih banyak diderita oleh wanita daripada pria. Dan kabar buruknya lagi, asma ini jauh lebih banyak terjadi dibanding child onset asthma.

Meskipun dimulai dari umur yang cukup dewasa, tidak menutup kemungkinan penderitanya juga memiliki alergi terhadap alergen tertentu. Ingat lho, bukan hal yang mustahil.

Bahkan penelitian juga menyebutkan bahwa kemungkinan alergi ini bisa mencapai 50%. Artinya, sangat berbahaya meski sudah dewasa tapi tidak berhati-hati akan kemungkinan asma menyerang.

Nah, kalau orang dewasa yang tidak memiliki alergi tertentu disebut juga intrinsic astma. Jadi memang mereka tidak punya kesensitifan tertentu terhadap benda-benda yang ada di sekitarnya.

Nah, sudah tahu kan jenis asma macam ini. Anda berarti tidak boleh sombong meski sudah dewasa. Karena, hal itu tetap tidak menjadikannya terhindar dari serangan asma.

Oleh: Nurrohman Sidiq

(vem/ova)
What's On Fimela

Tag Terkait