Ketertarikan Seksual Pengaruhi Kelanggengan Hubungan

FimelaDiterbitkan 10 Oktober 2013, 20:26 WIB

Kalau diperhatikan dalam sinetron dan acara-acara televisi yang berhubungan dengan percintaan selalu saja sama. Jika si tokoh pria ditanya kenapa kok cinta sama si tokoh wanita, pasti jawabannya karena kepribadian atau perilakunya yang baik hati dan apa lah itu.

Tapi sayangnya, kalau dibawa ke dunia nyata, hal tersebut hanya benar sekitar 30 persen Ladies. Sisanya 10 persen adalah kekayaan, 40 persen ketertarikan seksual, 20 persen alasan lain-lain.

Seandainya ada orang yang bilang cinta cuma karena kepribadian ada 2 kemungkinan nih Ladies, kalau bukan tuh orang alim banget ya dia ada niat lain. Soalnya yang namanya manusia tertarik secara seksual kepada lawan jenis kan normal-normal saja. Bener kan Ladies?

Nah, bagaimana seseorang bisa tertarik secara seksual kepada orang lain alasannya ada banyak nih Ladies. Namun yang alasan paling dominan adalah penampilan. Tak hanya pakaian saja, tapi juga make up, bentuk tubuh, kebersihan hingga bau badan.

Jika ingin hubungan Anda dengan pasangan dapat terus mesra jangan sekali-sekali Anda lengah terhadap penampilan Ladies. Ini sangat penting sekali lho. Pasalnya jika ada orang lain yang berpenampilan lebih baik dari Anda dan menarik secara seksual bagi pasangan Anda bisa-bisa runyam masalah jadinya.

Oleh karena itu, dalam lovepanky.com disebutkan kalau meskipun sudah lama berhubungan dan sudah mengenal satu sama lain dengan cukup baik, penampilan bukan sesuatu yang dapat ditinggalkan begitu saja Ladies.

Oleh: Sony Anshar

(vem/rsk)
What's On Fimela