Haluskan Kulit dengan Lotion Minyak Kelapa

Fimela diperbarui 27 Okt 2013, 19:51 WIB

Body Lotion itu adalah salah satu produk perawatan kulit yang paling laris di dunia kaum hawa lho Ladies, Bagaimana tidak, hampir setiap wanita memiliki dan menggunakan body lotion ini setiap hari untuk menjaga kecantikan kulit mereka.
Tapi Ladies tahu nggak kalau sebenarnya banyak produk body lotion yang dibuat di pabrik yang ternyata membahayakan kesehatan lho. Soalnya kan lotion ini tidak hanya dioleskan di kulit saja, tapi juga akan diserpa oleh kulit dan nantinya akan tersimpan di jaringan lemak.

Nah, lalu apa yang bakalan terjadi kalau produk body lotion yang Anda gunakan itu ternyata dibuat dengan menggunakan bahan kimia yang pastinya bisa membahayakan kesehatan. Akan lebih berbahaya lagi jika Anda tengah hamil Ladies. Soalnya bahan kimia dalam body lotion tersebut bisa diserap oleh bayi Anda melalui plasenta lho.

Lalu bagaimana caranya agar bisa tetap mempercantik kulit tapi tidak terpengaruh dengan bahan-bahan kimia berbahaya ini? Caranya ya cuma satu Ladies, yaitu dengan berhenti menggunakan produk buatan pabrik itu dan beralih ke bahan yang alami.

Kalau menurut wellnessmama.com, bahan alami yang bisa digunakan sebagai pengganti body lotion ini adalah minyak kelapa. Soalnya minyak yang dihasilkan dari buah yang sangat nikmat bila dijadikan minuman ini, mampu meresap kedalam kulit hingga ke lapisan lemak Ladies.

Minyak kelapa ini ampuh untuk menghilangkan keriput, mengatasi kulit kering dan beberapa masalah kulit lainnya. Soalnya, minyak kelapa ini memiliki sifat anti bakteri yang alami.

Oleh: Sony Anshar

(vem/rsk)