Dalam menjalankan diet langsing, Ladies pasti diwajibkan untuk mengatur pola makan sedemikian rupa. Mulai dari mengatur jumlah karbohidrat, protein, kalori, gula, serat, dan lain sebagainya dalam menu makan Anda. Bahkan Anda juga harus mengatur waktu makan Anda sebaik mungkin.
Hal yang sering menjadi masalah bagi Ladies yang melakukan diet langsing adalah memilih makanan apa yang dapat mengenyangkan perut sekaligus memanjakan lidah. Seperti yang dilangsir dari laman health.com, kentang adalah salah satu makanan yang mengenyangkan sekaligus baik bagi diet Anda.
Kentang memang merupakan sayuran yang kaya akan kandungan karbohidratnya. Karbohidrat tersebut adalah karbohidrat yang dapat menjaga Anda untuk kenyang lebih lama daripada mengonsumsi nasi. Selain itu, kentang juga kaya akan serat, vitamin, dan nutrisi penting lainnya.
Nah, apabila Ladies ingin menjadikan kentang sebagai menu dalam diet langsing Anda, Anda dapat mengolahnya dengan cara dipanggang atau dikukus. Kandungan nutrisi dalam kentang yang diolah dengan cara dipanggang atau dikukus lebih terjaga daripada kentang yang digoreng.
Kentang goreng mengandung lebih banyak lemak dan kalori yang didapatnya dari minyak goreng selama proses penggorengan. Jadi, apabila Ladies ingin diet langsing Anda berhasil, Anda dapat mengonsumsi kentang panggang atau kentang kukus sebagai pengganti nasi.
Sajikan kentang panggang atau kentang kukus Anda bersama menu makanan favorit Anda. Jika Anda suka, Anda juga dapat mengonsumsinya langsung. Selamat mencoba, Ladies.
Oleh: Lies Nureni
(vem/ver)