Hi Ladies! Pada dua artikel sebelumnya Anda sudah menyimak cara menghilangkan jerawat dengan menggunakan baking soda. Cara ini dapat dimasukkan dalam home remedies treatment yang khasiatnya sudah terpercaya ampuh dan efektif.
Bagaimana tidak, kandungan dan sifat alami yang dimiliki baking soda menjadikannya sebagai exfoliator atau agen pengelupas kulit dan sel kulit mati untuk kulit. Selain itu, baking soda jiga dianggap aman untuk digunakan di kulit wajah yang sensitif sekalipun.
Setelah menyimak cara pertama pada artikel sebelumnya, Ladies sekarang akan menyimak cara kedua yang tidak kalah mudah dan simpel proses pembuatan maupun pengaplikasiannya dengan cara yang pertama. Penasaran? Langsung saja deh Ladies simak.
Cara kedua
Kali ini, Ladies tidak diajak untuk membuat pasta, tapi untuk membuat cairan baking soda.
Sama seperti cara pertama, Ladies hanya perlu menyiapkan 2 sendok teh baking soda. Tambahkan air tapi pastikan lebih banyak sedikit agar menjadi cairan yang tidak terlalu kental tapi juga tidak encer.
Menggunakan cotton bud atau kapas wajah, tempelkan cairan baking soda ke bagian kulit wajah yang ada bekas jerawatnya.
Karena Ladies akan membiarkannya semalaman, sebaiknya Ladies lakukan cara ini sebelum tidur. Lalu di pagi hari, langsung cuci muka Ladies ya.
Ladies boleh memilih satu dari dua cara yang lebih Ladies sukai. Tapi menurut laman thecagelessbird.blogspot.com, untuk yang kedua, karena berupa cairan, baking soda akan lebih cepat meresap ke kulit.
Oleh: Anindita Yurizqi