Happy Salma Antusias Persembahkan Pementasan Konser Musikal

Sutikno diperbarui 11 Mar 2019, 20:38 WIB
Puisi cinta karya para penyair Indonesia akan dibuat sebuah konser musikal. Acara ini diselenggarakan PT Balai Pustaka dengan mengandeng Titimangsa Foundation. (Adrian Putra/Fimela.com)
Pertunjukan Cinta Tak Pernah Sederhana akan digelar pada 16-17 Maret di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, Jalan Cikini, Jakarta. Ada 26 penyair yang penggalan puisinya di jadikan dialog dalam pementasan. (Adrian Putra/Fimela.com)
Produser Happy Salma mengaku, bahwa persiapan konser musikal yang akan dipentaskan nanti sudah mencapai 90 persen. Ia mengaku antusias dan senang mempersembahkan pementasan karya penyair Tanah Air. (Adrian Putra/Fimela.com)
“Saya sangat antusias dan senang dalam mempersembahkan pementasan konser musikal kali ini, yang mengambil dari puisi karya penyair Tanah Air. Saya berusaha dapat menghadirkan karya sastra sebagai sesuatu yang dapat akrab dengan kehidupan sehari-hari dan menjadi bagian dari masyarakat,” ujar Happy.
Perempuan 39 tahun itu juga tidak kawatir meski konser yang digelar bertepatan dengan debat Cawapres (17 Maret).Ia pun berharap, konser yang digarapnya bisa menetralkan kedua pendukung. (Adrian Putra/Fimela.com)
Happy menambahkan, bahwa pertunjukkan ini sebagai bentuk rehat kembali untuk menyambut pesta demokrasi yang lebih indah lagi. Tiket konser terbagi dalam lima kelas. Dari harga Rp 250.000 sampai 1,5 juta. (Adrian Putra/Fimela.com)
Beberapa selebriti akan meramaikan konser musikal Cinta Tak Pernah Sederhana, diantaranya Reza Rahadian, Chelsea Islan, Marsha Timothy, Atiqah Hasiholan dan Teuku Rifnu Wikana. (Adrian Putra/Fimela.com)