FIMELA FEST 2019: Bergaya dengan Gaji Pas-pasan, Memang Bisa?

Ayu Puji Lestari diperbarui 28 Sep 2019, 10:25 WIB

Fimela.com, Jakarta Semakin tinggi penghasilan seseorang biasanya akan bertambah tinggi gaya hidupnya. Memang tidak mudah menetapkan standar hidup meskipun pendapatan naik. Dulu sewaktu gaji masih sebesar UMK, tidak masalah naik angkutan umum setelah gaji naik di atas UMK merasa tidak pantas berdesak-desakan di angkutan umum.

Saat mengalami hal demikian adalah hal yang wajar dan manusiawi. Merasa diakui adalah sifat manusiawi kita. Namun memaksakan diri bergaya selangit tapi gaji pas-pasan? Hmm, sepertinya kamu harus mengubah perspektif gaya hidupmu.

 
What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Bergaya di atas pendapatan bisa menambah stres

Ilustrasi tips keuangan/copyright shutterstock

Manusia terlahir dengan rasa tidak puas. Sekali membuat kebohongan, kita akan terdorong untuk terus berbohong. Lama kelamaan berbohong tentang pendapatan demi terlihat 'wow' di mata orang lain justru akan membuatmu tertekan dan bisa menambah stres.

Bisa terjebak dalam lilitan utang

Demi meningkatkan gaya hidup mewah, kita sampai rela berutang sana-sini. Padahal gaji pas-pasan, tapi kita malah gali lubang tutup lubang. Kalau kondisi ini terus dibiarkan, nantinya kita bakal terjebak dalam lilitan utang yang bakal makin susah kita tangani. Mengerikan ya?

3 dari 3 halaman

Saatnya Berbicara tentang masalah keuangan di FIMELA FEST 2019

Prita Hapsari Ghozie/copyright instagram.com/pritaghozie

Well, saatnya bergaya hidup sesuai dengan isi dompet kita. Tidak perlu memaksakan diri terlihat 'wow' demi mendapat pengakuan orang lain. Jika kamu tertarik untuk mengatur keuanganmu, di FIMELA FEST 2019 kali ini akan ada Financial Planner Talkshow bersama Prita Hapsari Ghozie. Jadi, pastikan kamu sudah mengamankan namamu untuk mendapatkan undangan untuk bisa hadir di FIMELA FEST 2019.

If you don't take care of your money your money won't take care of you. See you on FIMELA FEST 2019, Sahabat FIMELA.

#GrowFearLess with FIMELA