FIMELA FEST 2020: 4 Acara Seru yang Wajib Kamu Ikuti

Ayu Puji Lestari diperbarui 02 Sep 2020, 14:27 WIB

Fimela.com, Jakarta FIMELA FEST 2020 akan hadir di bulan Oktober 2020. Acara tahunan Fimela ini akan hadir secara virtual. Menjadi Women Virtual Festival yang pertama, FIMELA FEST 2020 ingin menghadirkan hal seru dan berbeda. Tentu saja, semuanya wajib diikuti.

Memanjakan pembaca setianya, FIMELA FEST 2020 kali ini menjangkau lebih luas. Sahabat Fimela di mana saja, dapat ikut hadir dan bergabung di keseruan FIMELA FEST 2020 kali ini. Apa saja keseruannya? Cek di bawah ini.

Bazaar Virtual

Pandemi membuat kita harus banyak berubah, termasuk dengan kebiasaan. Diadaptasi dari keseruan bazaar yang biasa hadir di FIMELA FEST, kali ini Fimela menghadirkannya dalam bentuk virtual. Kamu bisa menikmati sensasi belanja secara online dengan cara yang berbeda. Bazaar virtual ini akan ada banyak booth yang bisa kamu kunjungi. Tentu saja, beragam promo menarik pun bisa Sahabat Fimela dapatkan selama FIMELA FEST 2020.

2 dari 3 halaman

Music Performance Virtual

Maliq & D'Essentials di FIMELA FEST 2019 (Bambang E Ros/Fimela.com))

Nonton konser tidak perlu berdesak-desakan. FIMELA FEST menghadirkan sederet penyanyi terkenal yang akan menghiburmu dalam music performance ini. Ditayangkan secara virtual bisa menjadi pengalaman hadir di konser musik cukup di rumah saja.

Sharing Session Virtual

Sharing is caring. Akan banyak acara sharing session dengan para ahli yang bisa kamu ikuti.Dengan tema menarik, wajib diikuti setiap sesinya.

3 dari 3 halaman

Fashion Show Virtual

Perempuan sebagai Agen Perubahan - Fimela Fest 2020/copyright shutterstock/Bromelia

Fashion Show yang digelar secara virtual ini akan bekerjasama dengan para designer handal Indonesia. Banyak koleksi menarik yang bisa kamu lihat di sini. Kapan lagi, melihat secara langsung koleksi spesial dari designer kenamaan Indonesia jika tidak di FIMELA FEST 2020.

Bagaimana, sudah terbayang keseruannya? Yuk, segera daftarkan dirimu di sini untuk mendapatkan info terupdate dari FIMELA FEST 2020. See you!

#ChangeMaker